JAKARTA, iNewsBekasi.id - Harga BBM Pertamax hingga Pertalite per Selasa 1 Agustus 2023. PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga BBM non subsidi seperti Pertamax Turbo sampai Dexlite di seluruh RI.
Untuk wilayah Jabodetabek, harga BBM Pertamax Turbo naik Rp400 jadi Rp14.400 per liter dari sebelumnya Rp14.000 per liter, Harga BBM Dexlite juga naik menjadi Rp13.950 per liter dari harga sebelumnya Rp13.150 per liter.
Harga BBM Pertamina Dex naik Rp800 menjadi Rp14.350 per liter dari sebelumnya Rp13.550.
Lantas, bagaimana dengan harga Pertamax dan Pertalite bulan ini?
Pertamina memutuskan harga Pertamax, Pertalite dan Bio Solar tetap atau tidak mengalami perubahan.
Harga Pertamax tetap Rp12.400 per liter, Pertalite Rp10.000 per liter dan Bio Solar Rp6.800 per liter.
Dilansir ari Okezone, berikut rincian harga BBM Pertamina di wilayah Jabodetabek per 1 Agustus 2023:
- Biosolar Rp6.800 per liter
- Pertalite Rp10.000 per liter
- Pertamax Rp12.400 per liter
- Pertamax Turbo Rp14.400
- Dexlite Rp13.950
- Pertamina Dex Rp14.350
Editor : Eka Dian Syahputra
Artikel Terkait