Polisi Periksa Perempuan Korban Kekerasan dan Pelecehan di Bekasi yang Diduga Dilakukan Kepala SPPG
BEKASI, iNewsBekasi.id- Polisi mulai memeriksa RD, staf Satuan Pemenuhan Pelayanan Gizi (SPPG) yang menjadi korban dugaan kekerasan dan pelecehan di tempat kerjanya. RD merupakan pelapor yang melaporkan Kepala SPPG berinisial MK di kawasan Jatiasih, Kota Bekasi.
“Pelapor sudah kami mintai keterangan,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Braiel Arnold Rondonuwu saat dikonfirmasi, Minggu (26/10/2025).
Braiel belum menjelaskan secara rinci materi pemeriksaan terhadap RD. Ia menegaskan, pihaknya akan melanjutkan proses hukum dengan memanggil sejumlah saksi untuk dimintai keterangan.
“Segera kita agendakan untuk minta keterangan pihak lain,” ujarnya.
Sebelumnya, kasus dugaan pelecehan dan kekerasan di lingkungan kerja ini mencuat setelah laporan korban diterima kepolisian. RD yang bekerja di salah satu kantor SPPG di Jatiasih, Kota Bekasi, mengaku menjadi korban perlakuan tidak pantas dari atasannya sendiri yang menjabat sebagai Kepala SPPG.
“Kami baru menerima laporannya,” ungkap Braiel saat dikonfirmasi pada Kamis (23/10/2025).
Dalam informasi yang beredar, korban disebut sering mendapat perlakuan kasar berupa makian dan tindakan merendahkan di depan rekan kerjanya. “Terlapor (inisial) MK,” tambah Braiel.
Kasus ini pertama kali menjadi sorotan publik setelah unggahan video viral di media sosial memperlihatkan dugaan kekerasan dan pelecehan terhadap karyawati SPPG berinisial RD. Dalam video tersebut, korban menceritakan pengalaman pilu yang dialaminya selama bekerja di kantor SPPG Jatiasih, mulai dari dimaki, dilecehkan, hingga diperlakukan kasar oleh atasannya.
“Kepala SPPG Bekasi Selatan dilaporkan ke polisi lecehkan dan aniaya pegawai wanita,” tulis unggahan akun Instagram @fakta.indo, sebagaimana dilansir pada Kamis (23/10/2025).
Kasus ini kini dalam penyelidikan Polres Metro Bekasi Kota. Polisi memastikan akan menindaklanjuti laporan korban sesuai prosedur hukum yang berlaku.
Editor : Wahab Firmansyah