get app
inews
Aa Text
Read Next : Begal yang Bacok Karyawati di Kawasan MM2100 Diringkus Polisi

Antisipasi Arus Balik Lebaran 2022, Kendaraan di GT Bekasi Barat Arah Cikampek Dialihkan ke Arteri

Jum'at, 06 Mei 2022 | 05:28 WIB
header img
Arus lalin di Gerbang Tol Bekasi. (Foto: MNC Portal)

BEKASI, iNews.id - Dalam menghadapi arus balik lebaran 2022, Polres Metro Bekasi Kota akan melakukan rekayasa lalu lintas dengan menutup Gerbang Tol Bekasi Barat ke arah Cikampek. 

"Saat arus balik tanggal 6 sampai 9 Mei, kendaraan yang akan ke Cikampek melalui Bekasi Barat akan dialihkan melalui arteri," kata Agung ketika dimintai konfirmasi, pada Rabu (4/5/2022). 

Agung menambahkan, rekayasa lalu lintas akan dilakukan dengan melihat situasi langsung di lapangan. Pihaknya akan langsung menutup Gerbang Tol Bekasi Barat jika mendapatkan arahan. 

"Akan ada instruksi dari Dirlantas," kata Agung.

Sebelumnya, Agung juga pernah menyampaikan penerapan rekayasa lalu lintas ini dilakukan untuk mengurai kepadatan kendaraan mengarah ke Jakarta. Apalagi, titik Jalan Tol Jakarta-Cikampek diprediksi bakal macet di Halim. 

"Untuk Gerbang Tol Barat sini dia boleh menerima untuk pengeluaran yang dari Semarang supaya tidak memberatkan Halim," kata Agung, Selasa 26 April 2022. 

Seperti diketahui, puncak arus balik diprediksi akan mulai terjadi pada Jumat 6 Mei 2022. Presiden Joko Widodo juga mengatakan, masyarakat dapat menghindari puncak arus balik yang diprediksi terjadi tiga hari.

"Untuk menghindari kepadatan arus balik, dan agar kita semua nyaman di perjalanan, saya mengimbau, saya mengajak Bapak, Ibu dan Saudara-Saudara yang melakukan perjalanan dengan kendaraan pribadi agar kembali lebih awal atau kembali setelah puncak arus balik, tentunya sesuai dengan izin yang didapatkan dari tempat kerja,” ujar Jokowi dalam keterangannya di Gedung Agung Istana Yogyakarta, Selasa 3 Mei 2022.

Editor : Aditya Nur Kahfi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut