Resmi! Daftar Harga dan Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Argentina, Mulai Rp600 Ribu

Reinaldy Darius/Eka Dian Syahputra
Laga Timnas Indonesia vs Timnas Argentina bakal digelar pada 19 Juni 2023 Foto: PSSI

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Daftar harga dan cara beli tiket TImnas Indonesia vs Argentina bisa disimak dalam artikel ini. Seperti diketahui, Ketua Umum PSSI, Erick Tohihir, sudah resmi mengumumkannya pada Senin (29/5/2023).

Laga Timnas Indonesia melawan Argentina dipastikan bakal diadakan di FIFA Matchday Juni 2023 nanti. Pertandingan ini pun digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Senin (19/5/2023).

Dilansir dari Okezone, pada konferensi pers Senin (29/5/2023) sore WIB, Erick Thohir mengatakan kick-off-nya adalah pada pukul 19.30 WIB. Selain itu, dia mengumumkan daftar harga tiket beserta cara membelinya.

Harga tiket termurah adalah Rp600 ribu untuk kategori tiga. Berikutnya, untuk kategori kedua akan dihargai Rp 1,2 juta.

Kategori 1 akan bernilai Rp2,5 juta sedangkan VIP barat dan timur dihargai Rp4,25 juta. Penjualan tiket ini akan dimulai pada tanggal 5 Juni 2023 mendatang.

Meski begitu, penjualan di tanggal 5 Juni hanya diperuntukkan bagi pemegang kartu BRI. Erick Thohir menambahkan penjualan umum akan dilaksanakan pada keesokan harinya, yakni tanggal 6 dan juga 7 Juni 2023.

Erick Thohir juga menjelaskan terkait tempat tiket ini bisa dibeli. Tiket itu pun dapat dibeli melalui website resmi PSSI dan tiket.com.

Laga Timnas Indonesia vs Argentina memang mengundang animo tinggi masyarakat pencinta sepakbola Indonesia. Namun, PSSI mengumumkan bahwa SUGBK hanya menjual 60 ribu tiket meski kapasitas stadion tersebut adalah sekitar 77 ribu.

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia vs Timnas Argentina

Kategori 3: Rp600.000

Kategori 2: Rp1.200.000

Kategori 1: Rp2.500.000

VIP Barat: Rp4.250.000

VIP Timur: Rp4.250.000

Editor : Eka Dian Syahputra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network