“Awalnya saya dan 2 orang kerabat membeli tanah kavling di sini sekitar tahun 1987, dulu masih alang-alang. Akhirnya karena yang lain ingin berdekatan, jadilah mereka menyusul," jelas Made.
Wayan Agus (38), warga lain yang merupakan putra Pak Made lantas mengungkapkan bahwa penyebutan Kampung Bali Bekasi sendiri secara resmi dilontarkan oleh Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono.
“Setiap pemilihan RT/RW, kita kan selalu mengiringinya dengan pertunjukan budaya. Nah suatu hari Pak Lurah yang tertarik dengan hal itu lantas menyebut bahwa ia akan mengundang Pak Tri (Wawali Bekasi)," kata Wayan.
“Saat itu kami kira bercanda, tapi beneran dong Pak Wakil Wali Kota datang. Akhirnya beliau menyaksikan langsung tempat ini beserta prosesi kebudayaan yang biasa kami tampilkan, lalu menyebut tempat ini sebagai Kampung Bali Bekasi," kenangnya menyebut momen yang terjadi pada tahun 2020.
Setelah itu permukiman warga di RT 11 itupun viral dan kini sedikit banyak telah berubah menjadi sebuah destinasi wisata lokal yang banyak dikunjungi warga, meski untuk sekadar ber-swafoto di tempat bernuansa Bali tersebut.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait