Siapkan Rp85 Miliar, Pemerintah Akan Kembali Bagikan Rice Cooker Gratis

Atikah Umiyani
Rice cooker.Foto/Ilustrasi/Istimewa

BEKASI, iNewsBekasi.id- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana melanjutkan program bagi-bagi rice cooker atau alat masak berbasis listrik (AML) gratis. Anggaran sebesar Rp85 miliar telah disiapkan. 

Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Jisman P Hutajulu mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan data penerima rice cooker tersebut. Pendataan diharapkan selesai pada Oktober 2024 mendatang. 

"Semoga tidak lama lagi sudah ada review anggarannya untuk 157.000 penerima. Kalau enggak salah anggaran Rp85 miliar, itu akan diteruskan tahun ini dan datanya ya kita sudah mulai disiapkan dan berharap sih di bulan 10 sudah selesai," kata Jisman di Jakarta, Rabu (31/7/2024). 

Menurut Jisman, program ini dilanjutkan karena terbukti memberikan beberapa manfaat. "Jadi ada 130.000 sekian yang karena sudah kita hitung manfaatnya dan program itu bermanfaat dan sudah ada laporannya, ada kenaikan loh," ujarnya. 

Jisman menuturkan, pihaknya sudah melaporkan hal ini kepada Kementerian Keuangan sebagai dasar penilaian berhasil tidaknya program AML ini. 

"Kita akan kembali melakukan bidding atau lelang kepada perusahaan AML terkait merek yang akan disalurkan ke masyarakat," tuturnya.

Editor : Wahab Firmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network