
BEKASI, iNewsBekasi.id- 10 hari menjelang Ramadahan, harga sejumlah bahan pokok di Kabupaten Bekasi terpantau masih stabil. Hal ini berdasarkan hasil pengawasan di 10 pasar tradisional wilayah Kabupten Bekasi.
Kepala Bidang Barang Pokok dan Penting pada Dinas Perdagangan Kabupaten Bekasi Helmi Yenti mengatakan, harga sejumlah bahan pokok di Kabupaten Bekasi masih stabil. Dia menyebut, beras medium yang dijual terendah seharga Rp10.000 dan tertinggi Rp13.000 per kilogram sementara beras premium berkisar Rp12.000-15.000.
Gula pasir senilai Rp15.000-18.000 dan minyak goreng rakyat Rp17.000-18.000. "Harga daging sapi dijual berkisar Rp110.000-145.000/kg. Harga terendah di Pasar Cikarang dan tertinggi di Pasar Lemah Abang serta Kedung Gede," kata Yenti dalam keteranganya pada Rabu (19/2/2025).
Dia melanjutkan, di Pasar Setu, Tambun, dan Babelan seharga Rp130.000, Pasar Serang Rp135.000, Pasar Cibarusah dan Tarumajaya Rp140.000.
Untuk harga komoditas daging ayam broiler juga terpantau masih stabil yakni berkisar Rp30.000-46.000 per ekor. Telur ayam ras seharga Rp27.000-29.000 per kilogram.
Komoditas cabai rawit merah dijual per kilogram seharga Rp60.000 di Pasar Tambun, Lemah Abang dan Kedung Gede, Rp61.000 di Pasar Babelan serta Rp65.000 di Pasar Serang.
Kemudian di Pasar Cibarusah dijual seharga Rp68.000, di Pasar Setu, Cibitung dan Tarumajaya senilai Rp70.000 serta tertinggi senilai Rp80.000.
Cabai keriting dijual sekilo seharga Rp40.000-RpRp70.000, cabai merah besar Rp35.000-Rp65.000, cabai rawit hijau Rp25.000-Rp70.000, bawang merah Rp24.000-Rp35.000 serta bawang putih yang dijual berkisar Rp36.650-Rp48.000.
Yenti mengaku, telah menyiapkan strategi khusus guna mengantisipasi terjadi lonjakan harga saat memasuki Ramadhan hingga Hari Raya Idulfitri, salah satunya melalui intervensi pasar.
"Kalau kondisi harga bahan pokok tidak terkendali maka akan dilakukan intervensi pasar. Tidak menutup kemungkinan operasi pasar murah maupun antisipasi kelangkaan dengan mendatangkan pasokan dari daerah penghasil," ujarnya.
Sementara itu, pedagang bahan pokok di Pasar Cibarusah Aminah (49) menuturkan, tren kenaikan harga biasanya terjadi menjelang Ramadhan hingga Idulfitri dalam setiap tahun.
"Kalau untuk sekarang memang belum terlalu kelihatan, bisa jadi mulai minggu depan ya, semoga saja tidak," ucapnya.
Editor : Wahab Firmansyah
Artikel Terkait