Setalah Dikuasai Taliban, Toko hingga Pasar di Afghanistan Mulai Dibuka Kembali

Fahreza Rizky
Suasana masyarakat Kabul di Afghanistan setelah Taliban menguasai. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.id - Kondisi Kabul, Afghanistan, maupun sejumlah kota lainnya disebut sudah mulai kembali normal pasca Taliban menguasai negara tersebut. Sektor sosial perlahan mulai berjalan.

Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Afghanistan, Arief Rachman MD, mengatakan dirinya mendapatkan informasi tersebut setelah berkomunikasi dengan rekan-rekannya.

"Karena di kota juga keadaannya sudah semakin normal, membaik, toko-toko sudah mulai dibuka, pasar, supermarket, pun sudah buka, jadi kehidupan sosial sudah berjalan dengan baik," kata Arief seperti dilihat dalam kanal YouTube tvMu Channel pada Senin (23/8/2021).

Sementara itu, pada sektor politik, Afghanistan masih dilanda ketidakpastian lantaran pimpinan Taliban menyatakan belum akan mengumumkan pemerintahan barunya. Pasalnya, mereka masih harus banyak melakukan komunikasi politik dengan pihak-pihak lainnya.

"Memang secara ekonomi, pemerintahan dan politik karena memang kantor-kantor belum buka, bank-bank belum buka, tapi dari pimpinan yang tertua dari Taliban menyatakan belum akan secepat mungkin mengumumkan pemerintahan barunya, karena tentunya akan banyak berkomunikasi dengan pihak-pihak yang lain untuk mendapatkan hasil yang terbaik," ujar Arief.

"Tapi ini belum tentu apakah pemerintahan yang baru, sementara transisi, atau yang lain, jadi secara umum Kabul termasuk provinsi-provinsi yang ada sudah mulai berjalan dengan baik diharapkan dalam waktu yang cukup akan kembali normal lagi," tambahnya.

Sebagai informasi, pemerintah Indonesia telah berhasil mengevakuasi 26 WNI termasuk staf KBRI dari Afghanistan. Kemudian lima orang warga Filipina dan dua warga Afghanistan yang merupakan suami dari WNI dan staf lokal KBRI.

Proses evakuasi menggunakan pesawat TNI Angkatan Udara (AU) ini tidak mudah dan penuh dinamika. Hal itu terjadi karena instabilitas masih membayangi Afghanistan pasca Taliban berkuasa.

Alhasil, tim gabungan yang dikomandoi TNI berhasil menyelesaikan misi evakuasi. Pesawat tiba di Tanah Air pada Sabtu 21 Agustus 2021 dini hari. Kedatangannya disambut langsung oleh Menlu Retno LP Marsudi dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Editor : Aditya Nur Kahfi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network