Pemkot Bekasi Pastikan Gelar CFD Minggu Besok, Seluruh Akses ke Jalan Ahmad Yani Ditutup

Jonathan Simanjuntak
Ilustrasi CFD atau car free day di Bekasi. (Foto: Okezone)

BEKASI, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi memastikan car free day (CFD) atau hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) kembali digelar usai dinonaktifkan selama pandemi Covid-19. Menyusul hal ini Pemkot pun turut melakukan rekayasa lalu lintas selama digelarnya CFD. 

Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Teguh Indrianto mengatakan penutupan jalan akan dilakukan di sepanjang titik CFD. Titiknya berada di depan Bekasi Cyber Park dan Bundaran Summarecon Bekasi.

"Semua jalan menuju akses Jalan Ahmad Yani ditutup," ujar Teguh ketika dimintai konfirmasi, Kamis (26/5/2022). 

Teguh mengatakan kendaraan dari arah Kranji yang akan menuju Gerbang Tol Bekasi Barat bisa melalui Jalan Kemakmuran, lalu menuju jalan Veteran masuk ke Jalan Hasibuan. Arah yang sama pun dapat dilakukan oleh pengguna kendaraan dari Bulak Kapal.

Sementara kendaraah dari arah Pekayon yang akan menuju Summarecon akan dialihkan menuju ke arah Cut Meutia, ke arah Jalan Hasibuan, masuk ke jalan Rawa Tembaga menuju ke Jalan Juanda dan melewati Jalan Perjuangan lalu menuju Jalan Tabrani.  

"Manajemen rekayasa lalu lintas akan diterapkan sejak pukul 06.00-10.00 WIB," jelasnya. 

Sebagaimana diketahui, Pemerintah Kota Bekasi resmi memberlakukan kembali CFD di Kota Bekasi. Pelaksanaan CFD akan dimulai Minggu, 29 Mei 2022.

Editor : Aditya Nur Kahfi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network