get app
inews
Aa Text
Read Next : Jadwal Sholat Bekasi dan Sekitarnya Hari Ini

Doa Dzikir Pagi Setelah Sholat Dhuha Lengkap Beserta Tulisan Arab, Latin, dan Arti

Selasa, 21 Juni 2022 | 05:00 WIB
header img
Ilustrasi dzikir setelah sholat Dhuha (Foto: Pexels)

Bacaan doa dzikir pagi setelah sholat Dhuha sangat penting diketahui umat Muslim. Sholat Dhuha merupakan salah satu ibadah sunah yang dikerjakan di pagi hari, dimulai saat matahari terbit sampai menjelang Sholat Dzuhur.

Sholat dhuha boleh dikerjakan 2 hingga 12 rakaat. Sholat dhuha memiliki banyak keutamaan serta ganjaran pahala yang sangat besar dari Allah Subhanahu wa ta'ala.

Sholat dhuha dianggap dapat menggantikan kewajiban sedekah untuk semua persendian.

Setelah mengerjakan sholat sunah ini bisa dilanjut dengan membaca doa dan dzikir sholat dhuha. Lantas, bagaimana bacaan dzikir tersebut? Simak ulasannya berikut ini.

Bacaan Doa Dzikir Pagi Setelah Sholat Dhuha

Bacaan dzikir setelah sholat dhuha menurut hadis sesuai penuturan Aisyah Radhiyallahu anha. Berikut hadisnya:

عَنْ عَائِشَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهَا قَالَتْ‏:‏ صَلَّى رَسُولُ اللهِ صلى الله عليه وسلم الضُّحَى ثُمَّ قَالَ‏:‏ اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي، وَتُبْ عَلَيَّ، إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ، حَتَّى قَالَهَا مِئَةَ مَرَّةٍ

'Aisyah berkata, "Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam melaksanakan sholat dhuha, kemudian beliau mengucapkan: Allohummaghfirli wa tub 'alayya innaka antat tawwabur rohim (Ya Allah, ampuni dosa saya dan terimalah tobat saya. Sesungguhnya Engkau Maha Penerima Tobat dan Maha Pengampun) hingga 100 kali." (HR Bukhari).

Adapun urutan dzikir pagi setelah Sholat Dhuha yang umum dilakukan adalah sebagai berikut:

1. Membaca Ayat Kursi 1 kali.

2. Membaca Surat Al Ikhlas 3 kali.

3. Membaca Surat Al Falaq 3 kali.

4. Membaca Surat An-Nas 3 kali.

5. Membaca Istighfar 100 kali.

Bunyi bacaannya: Astagh-firullah wa atuubu ilaih.

Artinya: "Aku memohon ampun kepada Allah dan bertobat kepada-Nya."

6. Membaca Tasbih 100 kali.

Bunyi bacaannya: Subhanallah wa bi-hamdih.

Artinya: "Maha suci Allah, aku memuji-Nya."

Demikian bacaan dan urutan dzikir setelah sholat dhuha yang perlu setiap Muslim. Semoga bisa dipahami dengan jelas dan bermanfaat.

Wallahu a'lam bisshawab.

Editor : Iman Ridhwan Syah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut