get app
inews
Aa Text
Read Next : Begini Cara Mendapatkan STB Gratis dari Pemerintah, Simak Ya!

Netizen Sambut Baik Migrasi Menuju TV Digital

Jum'at, 29 Oktober 2021 | 14:43 WIB
header img
Secara bertahap Kementerian Komunikasi Informasi akan menghentikan siaran analog. (Foto: SINDOnews)

Senada dengan itu, netizen atas nama Nita ? juga menyambut positif migrasi dari TV analog ke TV digital. Dia menilai migrasi ini akan bermanfaat bagi masyarakat umum. 

“Siap-siap untuk #AnalogSwitchOff dan migrasi menuju siaran TV Digital yang akan diberlakukan effektif 30 April 2022 yad,” tulis Nita dalam akun twitter @Leonita_Lestari.

Mohamad Guntur Romli, seorang politisi dan juga Tokoh Muda NU melalui akun twitter miliknya, @GunRomli mengatakan TV Digital memiliki kelebihan lainnya jika dibandingkan TV Analog.

TV digital sendiri adalah perangkat televisi yang mampu menangkap siaran sinyal digital dalam bentuk bit data informasi, sama yang disajikan dalam streaming seperti YouTube dan sejeninsnya.

Kelebihan dari TV digital ini adalah gambar yang ditangkap akan benar-benar menjadi lebih jernih dan tidak lagi ada gangguan ‘semut’ ketika sinyal sulit ditangkap. Rasio yang disajikan dalam TV diital sendiri juga akan lebih baik, yakni 16:9. Rasio ini merupakan rasio layar standar yang digunakan pada produksi tayangan modern, sehingga apa yang diproduksi oleh pegiat sinema bisa ditayangkan dan dinikmati pada resolusi yang sesuai dan memberikan pengalaman menonton lebih baik pada pemirsanya.

Sebelumnya, Menkominfo Johnny G. Plate pernah mengatakan, persiapan migrasi dari TV Analog ke TV Digital ini merupakan upaya menjalankan amanat Undang-Undang No.11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.

“Hal ini tertuang dalam amanat Undang-Undang Cipta Kerja pasal 72 angka 8, sisipan pasal 60 A, dan Undang-Undang Nomor 32 tahun 2002 tentang Penyiaran,” kata Johnny, dilansir dari situs resmi Kementerian Kominfo, Rabu (9/6/2021).

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut