get app
inews
Aa Read Next : Tersinggung Dibilang Buncit, Ria Ricis: Jangan Body Shaming Dong

Ini Enam Selebgram Terkaya di Indonesia 2022, Nomor 4 Pernah Dapat Endorse Produk Rp1 Miliar

Selasa, 09 Agustus 2022 | 06:00 WIB
header img
Ini Enam Selebgram Terkaya di Indonesia 2022. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Terdapat sejumlah selebgram terkaya di Indonesia 2022 yang mempunyai penghasilan fantastis. Bahkan, kekayannya mereka menyaingi para artis lho.

Selebgram menjadi salah satu profesi yang masih terdengar asing di telinga masyarakat. Apalagi, beberapa orang menganggap selebgram bukanlah sebuah profesi ataupun pekerjaan. 

Meski masih terdengar awam, menjadi seorang selebgram merupakan sesuatu yang cukup menjanjikan saat ini. Penghasilan yang didapatkan seorang selebgram bahkan bisa menyaingi beberapa penghasilan artis tanah air. Nah, berikut adalah beberapa selebgram terkaya di Indonesia 2022, siapa saja?

Selebgram Terkaya di Indonesia 2022

1. Ria Ricis

Yang pertama datang dari seorang selebgram yang baru saja dikaruniai seorang anak, yaitu Ria Ricis. Ia mengawali kariernya sebagai seorang selebgram pada 2016 lalu dengan mengunggah sebuah video singkat yang sedang populer di Instagram. 

Kini, kekayaan Ria Ricis ditaksir mencapai Rp200 juta setiap bulannya dengan pengikut sebanyak 31,6 juta orang di media sosial Instagramnya. Selain itu, Ia juga mendapatkan penghasilan dari kanal YouTubenya yang ditaksir mencapai Rp210 juta hingga Rp3,3 miliar per bulan. 

2. Rachel Vennya

Beralih ke salah satu selebgram yang sempat ramai diperbincangkan beberapa bulan yang lalu, yaitu Rachel Vennya. Ibu dari Xabiru tersebut ternyata memiliki penghasilan yang cukup fantastis dari jasa endorsement yang dibuatnya melalui Instagram.

Tarif endorsement Rachel Vennya sempat bocor ke publik dan menunjukkan bahwa Ia bisa mendapatkan Rp150 juta untuk satu kali endorsement di kanal YouTubenya. Cukup fantastis, bukan?

3. Awkarin

Karin Novilda atau akrab disapa Awkarin juga memiliki pendapatan yang cukup fantastis sebagai seorang selebgram. Walaupun sudah mendedikasikan akun Instagram @awkarin sebagai akun sosial, Awkarin tentu sempat mendapatkan banyak endorsement yang cukup fantastis.

Beberapa informasi mengatakan bahwa tarif endorsement Awkarin cukup bervariasi, mulai dari Rp2 juta hingga puluhan juta rupiah. Dalam satu bulan, Awkarin setidaknya bisa memperoleh penghasilan Rp97-100 juta hanya dari Instagram saja.

4. Keanu Agl

Selebgram terkaya di Indonesia 2022 selanjutnya adalah Keanu Agl. Namanya mulai naik ketika dirinya sering mengunggah video yang berisi komentar warganet yang meminta pendapat Keanu.

Keanu juga dikabarkan pernah mendapatkan sebuah endorsement produk dengan bayaran mencapai Rp1 miliar. 

5. Anya Geraldine

Sebelum dikenal sebagai seorang artis yang memerankan berbagai film, Anya Geraldine dikenal sebagai seorang selebgram. Jumlah pengikutnya kian meningkat dan mengangkat popularitasnya di dunia hiburan. 

Tarif endorsement dari Anya Geraldine dikabarkan berkisar antara Rp5 juta hingga Rp10 juta untuk satu kali unggah. Selain itu, Anya sudah menjadi brand ambassador dari beberapa produk dan perusahaan terkenal seperti Samsung Indonesia. 

6. Fadil Jaidi

Salah satu selebgram yang cukup digemari karena konten-kontennya yang menghibur adalah Fadil Jaidi. Ia dikenal sering menghibur para pengikutnya di Instagram dengan mengunggah konten-konten endorsement yang menarik dan lucu. 

Kabarnya, Fadil Jaidi memiliki pendapatan hingga Rp200 juta per bulan dari endorsement dan juga bisnis yang dikelolanya. 

Itulah enam selebgram terkaya di Indonesia 2022. Tertarik untuk menjadi seorang selebgram?

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut