get app
inews
Aa Text
Read Next : Hadiri Milad Muhammadiyah ke-112 PDM Kota Bekasi, Amien Rais Singgung Soal Kekayaan Alam Indonesia

Pertumbuhan Ekonomi di Kota Bekasi Sangat Ditopang oleh Ribuan Pelaku UMKM

Senin, 15 Agustus 2022 | 14:18 WIB
header img
Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama pelaku UMKM. (Foto: Istimewa)

BEKASI, iNewsBekasi.id - Pemkot Bekasi mengungkapkan pertumbuhan ekonomi di wilayahnya sangat ditopang oleh kemajuan UMKM, di mana pelaku wirausaha menjadi penggerak strategis pertumbuhan ekonomi usai pandemi.

Kota Bekasi tak memiliki sumber daya alam, maka kekuatannya kita memiliki potensi pasar yang luar biasa. 2,4 juta jiwa penduduknya merupakan pasar terbaik untuk UMKM kita, 250 ribu pelaku UMKM penggerak ekonomi di Bekasi,” ujar Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, Senin (15/8/2022).

Menurut Tri, pemerintah nantinya akan hadir dan berkonsentrasi bagaimana tidak hanya mengelola pendanaan di sektor kesehatan tetapi juga sektor ekonomi sehingga berupaya bagaimana menambah jumlah wirausaha baru di kota Bekasi juga menjadi perhatian.

Tri juga turut memotifasi para pelaku UMKM yang turut serta dalam event tahunan komunitas Tangan Di atas (TDA) Bekasi ini. Pertama orang orang yang sukses akan memotivasi yang belum sukses. Kedua, mereka mendapatkan kesempatan untuk tampil.

”Kalau selama ini mereka berjualan secara online maka hari ini mereka bisa juga berjualan secara offline,” katanya.

Hal itu akan membuat tumbuhnya mentalitas seorang pengusaha, entrepreneur, wirausaha dengan melihat secara jelas apa yang sudah dihasilkan teman yang lain, karena sesungguhnya kompetitor mereka bukan yang hadir hari ini tetapi yang ada diluar sana, katanya.

Usai meresmikan kegiatan Pesta Wirausaha Bekasi 2022 Plt Wali kota Tri Adhianto juga mengunjungi stand stand UMKM dan juga ikut mencicipi produk produk hasil karya warganya serta warnai dengan aksi foto bareng pelaku usaha dengan produknya.

Presiden Tangan Di Atas (TDA) Ibrahim M. Bafaqih menyatakan Kelompok Mentoring Bisnis (KMB) yang dilakukan TDA terhadap anggotanya di klaim sangat efektif dalam memulihkan dan membangkitkan kembali semangat berwirausaha.

”Pandemi Covid-19 sangat dirasakan oleh anggota TDA yang mengalami guncangan usahanya, maka satu satunya acara untuk bisa bangkit minimal motivasinya dahulu, karenanya kita ada Kelompok Mentoring Bisnis (KMB) berangotakan 5 orang,” ujarnya.

Program mentoring ini yang menurut saya tingkat keberhasilannya sangat tinggi meskipun juga perlu adanya trainer untuk melengkapi dan menjaga semangat kelompoknya. Pesta wirausaha ini merupakan gong nya atau meriahnya kembali para pengusaha TDA.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut