Logo Network
Network

Lubang Hitam di Luar Angkasa Jadi Kuburan Bintang, Dijelaskan dalam Alquran dan Sains

Vitrianda Hilba Siregar
.
Jum'at, 02 Desember 2022 | 13:43 WIB
Lubang Hitam di Luar Angkasa Jadi Kuburan Bintang, Dijelaskan dalam Alquran dan Sains
Benarkah lubang hitam atau blackhole di luar angkasa menjadi kuburan bintang-bintang? Foto: Syfy

BEKASI, iNewsBekasi.id - Benarkah lubang hitam atau blackhole di luar angkasa menjadi kuburan bintang-bintang? Ternyata soal ini sudah dijelakan dalam Alquran dan diteliti dalam dunia sains. 

Dalam buku 'Sains dalam Alquran' karya Dr Nadiah Thayyarah dijelaskan bahwa lubang hitam memiliki medan gravitasi yang sangat luas sehingga semua benda yang mendekatinya bisa langsung tersedot dan menghilang. 

"Ini termasuk dialami bintang-bintang di sekitarnya,"sebutnya.

Para ilmuwan mengatakan cahaya pun tidak bisa melarikan diri dari tarikan lubang hitam. Oleh karena itu, tidak dimungkinkan mengamati lubang hitam, baik dengan mata telanjang maupun menggunakan teleskop.

Akan tetapi, manusia bisa mengenali dari karakternya. Lubang hitam berjalan di angkasa seperti sapu raksasa yang menyingkirkan dan menyedot semua benda serta energi yang berada di jalurnya.

Ketika gas-gas tertarik ke dalam lubang hitam, suhu panasnya meningkat tajam hingga jutaan derajat dan memancarkan sinar X yang sangat besar selama perjalanannya menuju "pembaringan terakhirnya" di kuburan lubang hitam.

Rupanya, kitab suci Alquran telah lama menyebutkan tentang lubang hitam. Allah Subhanahu wa ta'ala berfirman:

فَلَا أُقْسِمُ بِالْخُنَّسِ

الْجَوَارِ الْكُنَّسِ

Artinya: "Aku bersumpah demi bintang-bintang (al-khunnas), yang beredar dan terbenam (al-kunnas)." (QS At-Takwir Ayat 15–16)

Follow Berita iNews Bekasi di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.