get app
inews
Aa Read Next : Air Kiriman dari Bogor, Sejumlah Permukiman di Bekasi Terendam Banjir

Viral Gerombolan Pelajar Serang Pelajar Lain di Cibinong Bogor, Kocar-Kacir Dikejar Prajurit TNI

Selasa, 06 Desember 2022 | 21:09 WIB
header img
Viral penyerangan sesama pelajar di Cibinong, Bogor. (Foto: Tangkapan layar)

BOGOR, iNewsBekasi.id - Video segerombolan pelajar viral di media sosial soal aksi penyerangan sesama pelajar di Jalan Kayu Manis, Kelurahan Cirimekar, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. Aksi tersebut tak merenggut korban karena dibubarkan anggota TNI dan warga.

Video itu diunggah oleh akun Instagram @cibinongviral. Dalam video nampak suasana jalan yang cukup lengang dengan lalu lalang kendaraan.

Tak lama kemudian, melintas pelajar SMK berboncengan motor menghampiri pelajar lainnya yang sedang nongkrong. Beberapa pelajar itu turun dari motor dan melakukan aksi penyerangan.

Beruntung, sejumlah warga dan dua anggota TNI mengejar pelajar yang melakukan penyerangan. Para pelajar tersebut pun langsung kocar kacir melarikan diri menggunakan motor.

Menurut salah satu warga, Rizky mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 12.00 WIB pada Senin 5 Desember 2022. Kelompok remaja bermotor itu datang menghampiri pelajar lain yang sedang nongkrong.

"Itu mah bukan perang, tapi diserang gitu. Mereka lagi santai nongkrong dulu minum berdua, tiba-tiba datang segerombolan ada kali 20 orang," ujar Rizky kepada wartawan, Selasa (6/12/2022).

Dalam penyerangan itu terdapat pelajar yang membawa senjata tajam. Namun, tidak ada korban jiwa atau luka-luka dalam kejadian ini karena mereka kabur setelah dikejar warga dan anggota TNI.

"Ada TNI teriak, mereka (pelajar) reflek terus kabur ke atas. Gak ada yang kena," pungkasnya.

Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Cibinong AKP Yunli Pangestu mengatakan pihaknya belum menerima laporan terkait kejadian dalam video tersebut.

"Belum ada laporan," singkat Yunli dikonfirmasi.

Artikel ini telah diterbitkan di halaman Okenews dengan judul "Viral Puluhan Pelajar Serang Pemuda Nongkrong di Cibinong, Kocar-kacir Dikejar Prajurit TNI".

Editor : Aditya Nur Kahfi

Follow Berita iNews Bekasi di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut