BEKASI, iNewsBekasi.id - Viral sebuah video yang menayangkan kericuhan di lapangan Gelanggang Olahraga (GOR) sekitar Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat. Peristiwa keributan tersebut terjadi saat pertandingan final turnamen futsal antarpelajar.
Video kericuhan itu beredar di media sosial. Tampak dalam video tersebut memperlihatkan beberapa orang yang berkumpul di lapangan futsal. Mereka terlihat saling dorong.
Beberapa di antaranya saling memukul satu sama lain. Polisi juga terlihat melakukan penjagaan untuk melerai massa.
Dari narasi yang beredar, kericuhan itu terjadi di turnamen futsal antarpelajar di Kota Bekasi pada Minggu (25/12/2022). Kanit Reskrim Polsek Bekasi Selatan Iptu Haryono buka suara soal kericuhan itu.
Menurut narasi yang beredar, terjadi keributan di turnamen futsal antarpelajar di Kota Bekasi pada Minggu (25/12/2022). Kanit Reskrim Polsek Bekasi Selatan, Iptu Haryono, memberikan komentar tentang kejadian tersebut.
"Jadi kejadiannya adalah pertandingan futsal final SMK 11 dan SMK 12," terang Haryono, Senin (26/12).
Final tersebut dimenangkan oleh tim SMK 11. Dia menduga tim lawan dari SMK 12 tidak terima.
"Kurang terima (tim) SMK 12 namun hanya protes dan sudah ditenangkan panitia," ujarnya.
"Mungkin SMK 12 tidak terima putusan wasit saat main, tapi ya hanya begitu saja," imbuhnya.
Haryono memastikan tidak ada adu jotos di kericuhan tersebut. Tidak ada korban yang terluka.
"Semua clear, nggak ada masalah," pungkasnya.
Editor : Aditya Nur Kahfi