get app
inews
Aa Text
Read Next : Heboh! Kapal Tongkang dan 1 Ekskavator Hanyut di Kali Bekasi dan CBL

Puluhan Siswa di Bantar Gebang Bekasi Dapat Pelatihan Digital Marketing dari Lintasarta 

Rabu, 18 Oktober 2023 | 11:54 WIB
header img
Puluhan siswa di Bantar Gebang, Bekasi, dapat pelatihan digital marketing dari Lintasarta. Foto: Ist 

JAKARTA, iNews.id - Lintasarta, sebuah perusahaan yang menyediakan solusi total dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT), telah menyelenggarakan program pelatihan pemasaran digital dalam kerangka Corporate Social Responsibility (CSR) "Lintasarta Peduli Negeri" di bawah inisiatif Pilar Pintar, bekerja sama dengan MarkPlus Institute pada hari Rabu, 18 Oktober 2023.

Kegiatan ini adalah langkah berikutnya setelah hasil dari program donasi limbah selama Lintasarta League 2023. Sebanyak 92,2 kilogram sampah telah dikumpulkan dan kemudian dikonversi menjadi donasi senilai puluhan juta rupiah. 

Donasi tersebut diperuntukkan untuk meningkatkan keterampilan digital di daerah sekitar Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di Bantar Gebang, Bekasi.

Selain itu, Lintasarta melalui Rohis Lintasarta akan memberikan bantuan biaya operasional kepada sekolah-sekolah di sekitar Bantar Gebang.

"Pelatihan ini bertujuan untuk memberdayakan peserta sehingga mereka dapat menjadi individu yang berkualifikasi tinggi dan memberikan kontribusi signifikan dalam kehidupan sehari-hari. Kami yakin bahwa pendidikan digital adalah kunci untuk membuka lebih banyak peluang ekonomi bagi masyarakat di sekitar Bantar Gebang," ungkap Corporate Secretary General Manager Lintasarta, Triharry Darmawan Oetji, saat penyerahan simbolis CSR "Lintasarta Peduli Negeri" kepada Ketua Yayasan Sekolah Alam Tunas Mulia di Bantar Gebang.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut