get app
inews
Aa Text
Read Next : Hari Terakhir Kampanye Pilkada Bekasi, Ribuan Umat Nasrani Dukung Heri-Sholihin

Daerah di Bekasi yang Menggunakan Nama Harapan

Jum'at, 26 Januari 2024 | 12:15 WIB
header img
Kawasan Harapan Indah, salah kota daerah di Kota Bekasi yang menggunakan nama Harapan. Foto/Istimewa

BEKASI, iNews.id- Bekasi, sebagai salah satu wilayah penunjang Jakarta, terbagi menjadi kota dan kabupaten yang administratifnya masuk ke Provinsi Jawa Barat. Menariknya, beberapa wilayah dan kawasan di Bekasi memiliki nama yang diawali dengan kata "Harapan". 

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), harapan diartikan sebagai sesuatu yang dapat diharapkan. Sebagian masyarakat kerap membuat lelucon "Di Bekasi Tidak Ada Harapan Palsu, Adanya Harapan Indah". 

Berikut adalah daftar beberapa wilayah di Bekasi yang menggunakan nama "Harapan":

1. Harapan Indah

Harapan Indah merupakan sebuah kawasan perumahan yang terletak di Medan Satria, Kota Bekasi, dan Cakung, Jakarta Timur. Lokasinya sangat strategis, memudahkan masyarakat untuk mengakses kawasan Bekasi dan Jakarta. 

Harapan Indah dapat dijangkau melalui jalan tol, seperti Tol JORR dengan pintu keluar Cakung dan Tol Kelapa Gading-Pulo Gebang. Selain itu, kawasan ini didukung oleh sarana transportasi yang memadai, serta dilengkapi dengan fasilitas umum seperti pendidikan, kesehatan, dan pusat perbelanjaan.

2. Harapan Jaya

Harapan Jaya adalah sebuah kelurahan yang terletak di Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi. Dibentuk pada tahun 1984, kawasan ini berbatasan dengan Kelurahan Pejuang di utara, Kelurahan Kalibaru di selatan, Kelurahan Perwira di timur, dan Kelurahan Medan Satria di barat.

3. Harapan Baru

Harapan Baru juga merupakan kelurahan yang terletak di Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi. Mudah diakses dengan transportasi umum, kawasan ini juga dilengkapi dengan fasilitas pendidikan, pusat perbelanjaan, dan layanan kesehatan.

4. Harapan Mulya

Harapan Mulya adalah sebuah kelurahan di Kecamatan Medan Satria. Dengan luas wilayah mencapai 204.000 hektare, Harapan Mulya berbatasan dengan Kelurahan Harapan Jaya di utara, Kelurahan Marga Mulya di timur, Kelurahan Kayuringin di selatan, dan Kelurahan Kali Baru di barat.

Keberadaan wilayah-wilayah dengan awalan "Harapan" ini tidak hanya memberikan identitas unik bagi kota Bekasi, tetapi juga mencerminkan harapan dan potensi yang terkandung di dalamnya.
 

Editor : Wahab Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut