BEKASI, iNewsBekasi.id– PT Jasa Marga Transjawa Tol (JTT) kembali memberlakukan buka tutup contraflow Km 47 sampai Km 70 arah Cikampek Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek). Sebelumnya contra flow ini sempat ditutup akibat terjadinya kecelakaan di Km 58+600 Tol Japek arah Jakarta, pada Senin (8/4/2024) pukul 07.04 WIB.
Senior Manager Representative Office 1 JTT Amri Sanusi mengungkapkan, untuk mempercepat evakuasi kecelakaan di Km 58 yang melibatkan 3 kendaraan yaitu Daihatsu GrandMax, Daihatsu Terios, dan bus besar, contra flow KM 47 sampai KM 70 ditutup sementara.
"Dalam mencairkan kepadatan di jalur mudik ke arah Trans Jawa, atas diskresi Kepolisian, kemudian contraflow Km 55 sampai Km 70 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek kembali diberlakukan pada pukul 10.36 WIB," kata Amri dalam keterangan resminya, Senin (8/4/2024).
Kemudian, dilanjutkan perpanjangan Contra flow dua lajur dari Km 47 sampai Km 70 arah Cikampek Ruas Jalan Tol Japek pada pukul 10.43 WIB.
"Setelah terpantau kondisi lalu lintas (Lakin) mulai kembali normal, Contra flow dua lajur Km 47 hingga Km 70 arah Cikampek Ruas Jalan Tol Japek kembali ditutup pukul 11.30 WIB," ujar Amri.
Jasa Marga mengimbau kepada seluruh pengguna Tol Trans-Jawa agar mengantisipasi perjalanan. Jika mengikuti jalur contra flow pastikan tetap berada pada jalurnya dan jika mengalami kondisi darurat agar menggunakan bahu dalam, memastikan kendaraan dalam keadaan prima, saldo uang elektronik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan serta selalu berhati-hati dalam berkendara.
"Saat lelah berkendara, istirahat di tempat yang telah disediakan serta patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan," ucapnya.
Editor : Wahab Firmansyah