get app
inews
Aa Text
Read Next : Rentan Bawa Penyakit, Wali Kota Bekasi Tri Instruksikan Dinas LH Angkut Seluruh Sampah Pasca-Banjir

Sekolah Rusak Diterjang Banjir, SMAN 21 Kota Bekasi Undur Jadwal Ujian

Senin, 10 Maret 2025 | 20:27 WIB
header img
Kondisi SMAN 21 Kota Bekasi yang rusak diterjang banjir. Foto/Istimewa

BEKASI, iNewsBekasi.id- SMAN 21 Kota Bekasi terpaksa harus mengubah jadwal ujian Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ). Pasalnya, sekolah tersebut rusak berat diterjang banjir pada Selasa, 4 Maret 2025 lalu. 

Ujian PSAJ, kata salah satu murid kelas XII, Ariyadi Mulya Ardi seharusnya dimulai hari ini 10-14 Maret 2025.

"Harusnya (hari ini) ujian akhir sekolah. Nanti nilai yang nanti kita kerjain, bakal ada di ijazahnya," kata Ariyadi di sekolah yang terletak di Murai Raya, Jatirasa, Jatiasih, Kota Bekasi, Senin (10/3/2025).

Karena harus ditunda, dia menyampaikan, ujian akan dilaksanakan pada 9 April 2025. Kini Ariyadi bersama rekan sekelasnya disibukan untuk membersihkan sekolah.

Dengan musibah ini tentunya seluruh murid merasakan kesedihan yang mendalam. Namun dibalik kesedihan itu, Aryadi bisa memanfaatkan lebih banyak waktu untuk belajar demi menghadapi ujian April mendatang.

"Sekolah terdampak, banyak alat-alat sekolah, alat-alat guru fasilitas-fasilitas, kayak komputer segala macam pada kerendem. Terus juga alat-alat kita belajar, meja-meja kerendem," ujarnya.

Di sisi lain, pasca-banjir ini dia berharap sekolah SMAN 21 Kota Bekasi bisa memiliki gedung sendiri. Sebab selama ini sekolahnya tak memiliki gedung sendiri.

"Harapannya dari saya harus pindah sih dari sini, pindah sekolah baru. Soalnya di sini juga masih numpang, ibaratnya masih numpang di sini. Harapan saya punya gedung baru yang lebih layak," ucapnya.

Editor : Wahab Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut