get app
inews
Aa Text
Read Next : Universitas Paramadina Kampus Cikarang Lakukan Pemasangan Lampu Tenaga Surya di Karawang

Remaja di Karawang Nekat Blokade Jalan untuk Balapan Liar 

Kamis, 30 September 2021 | 14:06 WIB
header img
Sejumlah pengendara harus tertahan di Jalan Baru-Tanjungpura Karawang gegara diblokade remaja yang belap liar. (Foto: Istimewa)

KARAWANG,iNews.id - Sejumlah remaja di Karawang nekat memblokade jalan protokol yang menjadi akses utama warga melintas. Mereka memblokade jalan untuk dijadikan jalur balapan liar.

Aksi blokade  jalan terjadi dekat Pergudangan 3 Bisnis, Jalan Baru-Tanjungpura, Karawang, Kamis (30/9/2021) pagi. 

Aksi meresahkan dan merugikan ini terjadi di jalan dekat Pergudangan 3 Bisnis, Jalan Baru-Tanjungpura, Karawang, Kamis (30/9/2021) pagi. 

Aksi sekelompok remaja memblokade jalan protokol di Karawang viral di media sosial (medsos). 

Mereka sengaja memblokade jalan untuk balap liar.  Akibatnya, arus lalu lintas tersendat dan pengguna jalan terpaksa tetahan cukup lama. 

Dalam sebuah rekaman video terlihat pengguna jalan sempat dibuat kesal dengan aksi blokade jalan hingga beramai-ramai membunyikan klakson.  

Sementara pada rekaman video lainnya, beberapa remaja dengan menggunakan sepeda motornya untuk beradu cepat dengan temannya yang lain. Sorak sorai dari remaja yang menonton pun cukup riuh ketika pembalap liar jagoannya memenangkan balapan.

Menanggapi hal itu, Kapolres Karawang AKBP Aldi Subarno mengancam akan menindak tegas pelaku balap liar. Pihaknya kini masih mencari pelaku balap liar di jalan Lingkar Luar Tanjungpura Kamis (30/9/21) pagi.  

"Tawuran, balap liar atau apapun itu yang mengganggu Kamtibmas akan kita tindak tegas. Kami tidak akan montolerir soal ini," kata Aldi, Kamis (30/9/21). 


Sebelumnya, polisi sempat terjun ke lokasi balap liar dengan memeriksa sejumlah kendaraan dan remaja yang masih berkumpul.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut