Di kesempatan tersebut, Seo Jeongsik mengucapkan selamat kepada para pemenang. “Hari ini kita akan memberikan penghargaan kepada kantor yang telah menerapkan 6S berdasarkan penilaian sebelumnya. Kami ucapkan selamat kepada kantor yang terpilih sebagai penerap 6S terbaik, semoga dapat menjadi inspirasi untuk kantor lain dalam penerapan 6S dan kegiatan 6S bisa diterapkan secara berkesinambungan,” kata Seo.
Lingkungan kerja yang rapi, bersih dan tertata dengan baik terbukti meningkatkan produktivitas dan efisiensi.
Untuk itu Korindo Group sejak lama telah menerapkan 6S atau Set, Set in Order, Shine, Standardize, Sustain dan Safety, sebuah metode untuk mengatur tempat kerja menjadi tempat yang lebih baik secara berkelanjutan.
Melalui Corporate Social Responsibility (CSC) Korindo Group mencoba untuk menularkan budaya kerja yang baik ini tidak terkecuali ke instansi-instansi pemerintahan seperti kantor-kantor kelurahan dan kecamatan di Pancoran.
Editor : Vitrianda Hilba Siregar
Artikel Terkait