Kisah Inspiratif Haji Bustaman, Pendiri RM Padang Sederhana yang Sukses Punya Ratusan Cabang

Ratih Ika Wijayanti
Kisah Inspiratif Haji Bustaman, Pendiri RM Padang Sederhana yang Sukses Punya Ratusan Cabang. Foto: Dok. iNews

Titik Balik Hidup Bustaman

Kegagalan yang sempat dialami Bustaman pun tak lantas membuatnya menyerah dalam usaha warung makan ini. Ia tetap bertahan dan konsisten mendirikan warung makannya kembali. Bustaman kemudian mencari tukang masak yang cukup bisa dipercaya.

Kesabaran dan kerja keras Bustaman pun membuahkan hasil. Warung makannya mulai ramai dan diminati. Ia pun mendapatkan keuntungan yang lebih baik dibanding warung pertamanya.

Sayangnya, Bustaman harus kembali mengalami cobaan di tengah kesuksesan yang baru saja dirasakannya. Ia harus merelakan warung makannya yang pada saat itu masih dalam bentuk gerobak harus diangkut Satpol PP.

Meski demikian, ia tidak lantas putus asa. Akhirnya Bustama membuka sebuah warung di lahan yang disediakan Pemerintah. Ia membeli satu lapak seharga Rp750.

Usaha warung makan Bustaman pun menemui kesuksesan. Hari demi hari, warung makannya semakin berkembang hingga menjadi sebuah perusahaan PT Sederhana Citra Mandiri. Perusahaan ini pun menaungi warung makan miliknya yang telah menjadi restoran ternama.

Sampai saat ini, restoran RM Padang Sederhana telah memiliki lebih dari 100 cabang yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Tak hanya itu, cabang RM Padang Sederhana juga terdapat di Malaysia.

Artikel ini telah terbit di IDXChannel dengan judul "Sosok Pendiri RM Padang Sederhana, Dulu Tukang Cuci Piring Kini Punya Ratusan Cabang".

Editor : Eka Dian Syahputra

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network