Leg I Final Piala AFF 2020: Thailand Unggul 1-0 atas Indonesia Lewat Tendangan Chanathip Songkrasin

Ramdani Bur, Jurnalis
Leg I Final Piala AFF 2020: Thailand Unggul 1-0 atas Indonesia Lewat Tendangan Chanathip Songkrasin Thailand unggul 1-0 atas Timnas Indonesia. (Foto: Changsuek_TH/Twitter)

CHANATHIP Songkrasin membuat Timnas Thailand unggul 1-0 atas Timnas Indonesia di menit kedua. Memanfaatkan umpan silang Philip Roller, tembakan kaki kiri Chanathip tak dapat ditahan kiper Timnas INdonesia, Nadeo Argawinata. 

Alhasil, Thailand untuk sementara unggul 1-0 atas Timnas Indonesia. Skuad asuhan Shin Tae-yong wajib bangkit.

Laga ini merupakan leg I final Piala AFF 2020. Rencananya pada Sabtu, 1 Januari 2022 pukul 19.30 WIB akan digelar partai kedua yang juga dilangsungkan di Stadion National, Singapura. 

Berikut daftar line up Timnas Indonesia vs Thailand di leg I final Piala AFF 2020:

Timnas Indonesia (5-4-1): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Fachrudin Aryanto, Edo Febriansyah; Witan Sulaeman, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Irfan Jaya; Dedik Setiawan.

Editor : Eka Dian Syahputra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update