Ternyata Ini Amalan yang Paling Disukai Allah SWT dari Nabi Musa

Rusman H Siregar
Ternyata Ini Amalan yang Paling Disukai Allah SWT dari Nabi Musa. (Foto: Ilustrasi/Ist)

Lalu Nabi Musa bertanya lagi, "apakah zikirku?" Allah menjawab: "Zikirmu itu untuk dirimu sendiri, Karena zikir membuat hatimu menjadi tenang." 

Nabi Musa masih penasaran, Apakah puasaku? Allah menjawab: "Puasamu itu hanya untukmu saja, karena puasa melatih diri dan mengekang hawa nafsumu."

Nabi Musa bertanya lagi, "Lalu ibadah apa yang Engkau sukai Ya Rabb?" Kemudian Allah menjawab: "Tatkala engkau membahagiakan orang yang sedang kesusahan dengan sedekah, sesungguhnya Aku berada di sampingnya."

Kisah Hikmah 

Suatu ketika hiduplah sepasang suami istri yang merasa hidupnya penuh kemiskinan, saat mereka sedang beristirahat, sang istri bertanya pada sang suami: "Wahai suamiku, bukankah Musa adalah seorang Nabi yang bisa berbicara dengan Tuhannya (Allah)?" 

Kemudian suaminya menjawab: "Ya, benar." "Kalau begitu kenapa kita tidak pergi mendatanginya dan mengadukan keadaan kita kepadanya. Kita meminta padanya agar berbicara kepada Tuhannya tentang keadaan kita dan memintakan diberi kekayaan," ucap sang istri. 

Esok harinya, sepasang suami istri ini mendatangi Nabi Musa dan menyampaikan keinginannya tersebut. Nabi Musa kemudian bermunajat menghadap Allah dan menyampaikan keinginan mereka. 

Editor : Aditya Nur Kahfi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network