Lukisan Buatan Ridwan Kamil Laku Rp45 Juta di NFT OpenSea

Agung Bakti Sarasa
Lukisan Ridwan Kamil laku Rp45 juta. Foto: Istimewa

BANDUNG,iNews.id - Lukisan buatan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kami laku terjual Rp45 juta di marketplace non-fungible token (NFT).

NFT memang semakin ramai diperbincangkan seperti cerita Gubernur Jawa Barat yang getol memasarkan lukisan di platform digital tersebut. 

Pemilik akun Instagram @lanangcikall pun mengunggah cerita pembelian lukisan karya Ridwan Kamil lewat instastory-nya. 

Lukisan berjudul Pandemic Self Potrait itu dibelinya Rp45 juta lewat marketplace NFT, Open Sea. Diketahui, pemilik akun tersebut tak lain adalah Lanang Cikal Narendra. Selama ini, Lanang dikenal sebagai crazy rich asal Bangka. 

Pembelian yang dilakukan Lanang juga kini ramai di-unggah para pelaku NFT lokal, seperti pemilik akun Instagram @dagelan. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network