Markas Detasemen Kesehatan Wilayah Korem 172/PWY Dibakar Massa Pengantar Jenasah Lukas Enembe

Edy Siswanto
Markas Detasemen Kesehatan Wilayah (Denkesyah) Korem 172/PWY dan sejumlah ruko dibakar malam ini oleh massa yang mengikuti prosesi penghormatan terhadap jenazah Lukas Enembe. Foto: Edy Siswanto

JAYAPURA, iNewsBekasi. id - Markas Detasemen Kesehatan Wilayah (Denkesyah) Korem 172/PWY dibakar malam ini oleh massa yang mengikuti prosesi penghormatan terhadap jenazah Lukas Enembe. Selain itu turut dibakar juga beberapa ruko di sekitarnya pada Kamis (28/12/2023).

Aksi anarkis selama prosesi pemakaman jenazah Lukas Enembe terus mengganggu situasi. Massa melakukan pembakaran di Pertigaan lampu merah Waena, Distrik Heram Kota Jayapura.

Saat pengantarannya dari STAKIN GIDI Sentani, massa melewati SMK N 3 Jayapura. Gedung sekolah itu menjadi target lemparan massa. Keadaannya sangat mengancam, menyebabkan kecemasan di kalangan warga yang berada di sekitar jenazah dan massa.

Seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya menggambarkan kekejaman massa yang melempari. "Kami berusaha mencari tempat yang aman, menjauhi massa," ucapnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network