Indonesia Kalah, Shin Tae-yong Semprot Wasit Soal Gol Kedua Irak

Rio Eristiawan
Shin Tae-yong menyemprot wasit usai Indonesia kalah telak 1-3 dari Irak pada laga pembuka Grup D Piala Asia 2023 di Ahmed bin Ali Stadium, Doha, Qatar (Foto: PSSI)

BEKASI, iNews.id- Shin Tae-yong menyemprot wasit usai Indonesia kalah telak 1-3 dari Irak pada laga pembuka Grup D Piala Asia 2023 di Ahmed bin Ali Stadium, Doha, Qatar, Senin (15/1/2024) malam WIB. Menurutnya gol kedua lawan tidak sah. 

Tiga gol Irak dicetak Mohanad Ali (17'), Osama Rashid (45+7'), dan Aymen Hussein (75'). Sedangkan, Timnas Indonesia hanya bisa memperkecil kekalahan lewat Marselino Ferdinan (35').

Shin Tae-yong tak terima dengan keputusan wasit yang mengesahkan gol Osama Rashid. Menurutnya sebelum terjadinya gol kedua, Mohanad Ali sudah berada di posisi offside. 

"Saya tidak tahu mengapa gol kedua tidak dianggap offside dan kami mendapatkan satu gol, dan itu tidak dapat saya terima. Ini 100 persen offside. Dan jika ini adalah benar keputusan yang salah dari wasit, kita menyayangkan itu," kata Shin Tae-yong usai laga. 

"Keputusan ini akan menurunkan citra dan nilai Asia Cup. Saya sangat kecewa dengan gol kedua itu. Karena itu adalah momen penting di pertandingan," sambungnya. 

Irak sukses mencetak gol kedua melalui Osama Rashid melalui bola rebound. Namun sebelum terjadinya gol, Mohanad Ali sudah terlebih dahulu berada di posisi offside, tetapi wasit mengesahkan gol tersebut. 

Meski begitu, Shin Tae-yong cukup senang dengan penampilan Timnas Indonesia. Menurutnya Skuad Garuda menunjukkan performa bagus, meski hasil tak sesuai dengan harapan. 

"Pertama-tama, selamat untuk Timnas Irak yang menang dalam laga ini. Tim kita menunjukkan perjuangan terbaik, dan performa yang bagus," ucapnya. 

Hasil ini membuat Indonesia berada di dasar klasemen Grup D untuk sementara dengan nilai 0, setara Vietnam di tangga ketiga. Jepang memimpin klasemen berbekal 3 poin, diikuti Irak.

Selanjutnya Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam, 19 Januari. Sedangkan Irak meladeni kekuatan Jepang di hari yang sama.
 

Editor : Wahab Firmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network