BEKASI, iNewsBekasi.id- Coffe Shop milik penyanyi Lesti Kejora dan Rizky Billar yang dinamai 24 Ever Coffe resmi dibuka di Pollux Mall Cikarang, Kabupaten Bekasi, pada Jumat, (12/7/2024). Pasangan selebriti itu memilih Pollux Mall Cikarang sebagai tempat pertama berbisnis kedai kopi karena dinilai mall yang memiliki lokasi strategis.
Pollux Mall Cikarang berada di kawasan superblok Chadstone yang terintegrasi langsung dengan hotel Louis Kienne dan apartemen Chadstone.
"Kita dikasih tempat yang sangat strategis, kita dikasih tempat yang spot nya benar-benar bagus sekali," kata Rizky Billar dalam sambutannya grand opening 24 Ever Coffe.
Ketertarikan bisnis coffe shop Rizky Billar dan Lesti Kejora berawal dari kesukaan mereka berkumpul atau kongkow-kongkow. Rizky meyakini pembukaan di Pollux Mall Cikarang akan diikuti dengan penambahan cabang-cabang lainnya 24 Ever Coffe.
"Kita punya mimpi besar ya, kita start dari Pollux Mall ini, bisa merambah, bisa ekspansi ke cabang-cabang lainnya tentunya ya, Insyaallah," tuturnya.
Penamaan 24 Ever Coffe berawal dari angka 24 yang merupakan keramat bagi Rizky Billar dan Lesti Kejora. Sebab, momen penting yang mereka lalui bersama selalu bertepatan di tanggal 24. Salah satunya momen pertama kali Billar dan Lesti bertemu yang terjadi di tanggal 24. Fan base mereka juga terbentuk di tanggal yang sama.
Berbagai varian menu dan makanan ditawarkan 24 Ever Coffe, semua menu makanan dan minuman sudah ditest langsung oleh Lesti Kejora.
Dalam grand opening dipadati penggemar Rizky Billar dan Lesti Kejora, mereka turut serta bernyanyi menghibur pengunjung. Selain itu juga dimeriahkan oleh Budi Doremi.
Turut hadir dalam grand opening itu, CEO Pollux Mall Cikarang, Handojo K Setyadi beserta manajemen Pollux Mall Cikarang. Usai prosesi acara, Lesti dan Rizky simbolis menggunting pita sebagai tanda sudah resmi dibuka 24 Ever Coffe.
Pollux Mall Cikarang adalah mal dengan lokasi strategis dan termasuk dalam Kawasan Superblok Pollux Chadstone yang dikelilingi oleh 3 Hotel (LK Hotel, LK Reserve dan LK Suites), 3 Tower Apartemen dengan 3.500 Unit dan 1 Tower Serviced Apartments. Mal ini menargetkan tahun 2024 ini okupansi sampai 95%.
Editor : Wahab Firmansyah
Artikel Terkait