Para Guru! Ini Profil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti

Tim SINDOnews
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti. Foto/Istimewa

JAKARTA, iNewsBekasi.id- Presiden Prabowo Subianto bersama Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka telah mengumumkan nama-nama menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10/2024) malam. Salah satu nama ialah Abdul Mu'ti yang dipercaya sebagai Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah

Abdul Mu'ti merupakan kader Muhammadiyah yang dikenal visioner dan penuh gagasan. Untuk menunjang tugasnya mengurusi pendidikan, ia akan dibantu oleh dua wakil menteri pendidikan. Pada saat itu ia menyatakan belum mengetahui siapa saja pembantunya karena menjadi otoritas Prabowo yang akan mengumumkannya. 

"Malam ini disampaikan posisi Kementerian yang Insya Allah saya diberikan amanah untuk memimpin Kementerian itu. dan sepertinya tidak ada perubahan. Jadi bagaimana sudah beredar di media Insya Allah saya diberikan kepercayaan oleh Beliau untuk memimpin kementerian pendidikan dasar menengah," kata Abdul Mu'ti di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (20/10/2024) malam. 

Riwayat Pendidikan Abdul Mu'ti 

Berdasarkan data PDDikti Kemendikbudristek, Abdul Mu'ti merupakan dosen program studi Pendidikan Agama Islam di Universitas Islam Syarif Hidayatullah Jakarta (UIN Jakarta). 

Dikutip dari laman PWM Jateng, Abdul Mu'ti sekolah di Madrasah Ibtidaiyah Manafiul Ulum Kudus, kemudian lanjut ke Madrasah Tsanawiyah Negeri Kudus, dan lulus dari Madrasah Aliyah Negeri Purwodadi Filial Kudus. 

Abdul Mu'ti kemudian menempuh pendidikan tinggi di Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo Semarang pada tahun 1991. Dia lalu terbang ke Australia untuk menuntut ilmu di Sekolah Pendidikan Universitas Flinders Adelaide pada tahun 1998. 

Abdul Mu'ti meraih gelar doktor UIN Syarif Hidayatullah (UIN Jakarta) pada 2008. Ia meraih gelar Guru Besar Bidang Pendidikan Agama Islam di UIN Jakarta pada 2020. 

Abdul Mu'ti saat ini menjabat sebagai Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Pria kelahiran Kudus, 2 September 1968 ini memang tercatat sebagai anggota Muhammadiyah sejak 1994. 

Abdul Mu'ti yang sejak masa mahasiswa aktif di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah UIN Walisongo Semarang ini pernah memimpin PC IMM Kota Semarang dan DPD IMM Jateng. 

Ia pun dipercaya sebagai Sekretaris PWM Jateng periode 2000-2002. Abdul Mu'ti juga pernah menjadi Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah periode 2002-2006 dan Sekretaris Majelis Dikdasmen PP Muhammadiyah 2005-2010. 

Demikian riwayat pendidikan Abdul Mu'ti yang ditunjuk menjadi Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah di kabinet Prabowo-Gibran. 
 

Editor : Wahab Firmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network