JAKARTA, iNews.id - Tips mudik naik sepeda motor perlu diketahui bagi mereka yang memakai memakai kendaraan roda dua untuk berkunjung ke kampung halaman ketika lebaran. Hal tersebut guna menjaga keamanan dan keselamatan pengendara sepeda motor.
Beberapa orang memilih sepeda motor untuk mudik lebaran. Selain murah, sepeda motor untuk mudik pun lebih menghemat waktu dan efisien. Meski begitu, banyak dari mereka yang memaksakan dan malah berakibat fatal.
Berikut lima tips mudik naik sepeda motor seperti dilansir dari Suzuki:
1. Dilarang Bermuatan Lebih
Sepanjang jalan Kalimalang, Jakarta Timur saat musim mudik menjadi jalan alternatif sepeda motor. Disana banyak ditemui para pengendara sepeda motor menambah muatan dengan kayu dibagian belakang guna membawa barang. Hal ini tentu sangat membahayakan.
2. Kondisi Motor
Tips mudik naik sepeda motor yang utama pastinya adalah memastikan kondisi motor dalam keadaan prima. Sebab, jarak yang ditempuh bukanlah jarak yang dekat.
3. Bawa Makanan dan Minuman
Pemudik sepeda motor tentunya harus memiliki stok makanan dan minuman yangcukup digunakan selama perjalanan. Jangansampai perut terasa lapar dan ttempt istrahat masihlah jauh. Hal itu bisa berpengaaruh terhadap kondisi berknedara.
4. Istirahat yang Cukup
Selain makanan dan minuman, pemudik motor harus mengatur waktu istrahat selama dalam perjalanan. Pemudik disarankan istaarahat minimal 3-4 jam.
5. Jangan Membawa Anak Kecil
Roda dua merupakan kendaraan rawan kecelakaan. Untuk itu, sangat disaranakan peudik sepeda motor membawa anak kecil selama perjalanannya. Selain itu, tubuh anak kecil yang terus duduk, lebih mudah mengalami kelelahan, masuk angin, gangguan pernafasan dan sebagainya.
Editor : Eka Dian Syahputra
Artikel Terkait