get app
inews
Aa Text
Read Next : Ribut-ribut Suporter Bola di Stasiun Manggarai dan Cikarang: 2 Diamankan

HUT Marinir ke-76, Sniper Intai Amfibi Sangat Ditakuti Lawan

Senin, 15 November 2021 | 06:39 WIB
header img
KORPS Marinir pada Senin, 15 November 2021 genap berusia 76 tahun tahun. (Foto: Ant)

KORPS Marinir berulang tahun ke-76 pada hari ini Senin, 15 November 2021. Marinir menjadi salah satu pasukan andalan TNI mempunyai sejarah yang panjang serta torehan prestasi emas.  Resmi terbentuk pada 15 November 1945 di Tegal, Jawa Tengah memiliki moto “Jalesu Bhumyamca Jayamahe” yang bermakna “Di Laut dan Darat Kita Jaya”.

Salah satu unit pasukan di Marinir yang disegani lawan adalah keberadaan prajurit Intai Amfibi (Taifib) Korps Marinir
 
Bukan hanya karena rekam jejak pengadiannya yang cukup fenomenal, tapi juga karena salah satu pasukan elite TNI Angkatan Laut (AL) ini memang memiliki kemampuan yang ditakuti musuh.  

Sniper Marinir TNI AL dan USMC Reconnaissance Unit latihan bersama membidik sasaran. (Foto: MPI/Ali Masduki)
Salah satu kemampuannya, piawai dalam taktik sniper serta kontra sniper. Untuk menguasai taktik pelumpuhan musuh dalam senyap tersebut memang tidak mudah.  

Satgas Latihan, Letkol Marinir Supriyono di sela-sela latihan menembak sniper di Pusat Latihan Pertempuran Korps Marinir 5 Baluran, Situbondo, Jawa Timur, Senin (7/6/2021) belum lama ini  mengatakan, sebagai penembak sniper, sangat dibutuhkan ketelitian, kecermatan dan kesabaran tinggi. Selain itu, tentu saja ketangguhan untuk bisa menjalankan tugasnya. 

"Dalam peperangan era modern saat ini, seorang sniper atau penembak jitu sangat dibutuhkan. Tujuannya untuk mengurangi kemampuan tempur musuh dengan cara membunuh sasaran yang bernilai tinggi, seperti target sasaran yang telah ditentukan," katanya. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut