get app
inews
Aa Read Next : Warga Jakasampurna Bekasi Sepakat Menolak Pembangunan Water Tank Raksasa

Misteri Batu Nisan Mirip Kelamin Manusia di Makam Nabi Khalid, Unik tapi Aneh

Selasa, 06 September 2022 | 20:51 WIB
header img
Nisan Mirip Kelamin Manusia di Makam Nabi Khalid. (Foto: Daily Star)

TEHERAN, iNewsBekasi.id - Misteri batu nisan mirip kelamin manusia di makam Nabi Khalid bakal dibahas dalam artikel ini. Hal ini pun tentunya menuai banyak tanda tanya karena bentuk batu nisan yang unik tersebut. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

Nisan Mirip Kelamin Manusia di Makam Nabi Khalid

Dilansir dari berbagai sumber, makam misterius ini terletak di kawasan perbatasan Iran dan Turkmenistan atau tepatnya di Bukit Gokcheh Dagh di Turkmen Sahra. Pun banyak sumber yang mengatakan pemakaman ini juga dikenal dengan sebutan Lembah Genitalia (Valley of Genitalia).

Walau tampak unik, batu nisan di Khalid Nabi Cemetery ini cukup menggelikan. Di mana bentuknya yang menyerupai alat kelamin pria dan wanita.

Menurut cerita yang diyakini warga setempat, makam misterius di dunia ini adalah makam punya suku-suku Turkmen di Iran timur laut yang memimpin eksistensi nomaden. Kendati demikian, tidak ada yang tahu sejak kapan pemakaman ini dibuat.

Keterangan lain mengungkapkan makam misterius tersebut sudah berumur lebih dari 1.000 tahun silam. Konon makam ini dibangun oleh orang Asia dan India yang menganut kepercayaan Phallus.

Di mana menurut Britannica, Phallus atau Phallicism ialah pemujaan pada prinsip generatif yang dilambangkan dengan organ seksual atau tindakan hubungan seksual.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut