get app
inews
Aa Read Next : Tak Jauh dari Jakarta, Puluhan Siswa SD di Bekasi Ini Setiap Hari ke Sekolah Naik Kapal Nelayan

Ini Daftar Suporter Terbanyak di Indonesia, Ada Bobotoh hingga The Jakmania

Minggu, 25 Desember 2022 | 22:37 WIB
header img
Suporter Terbanyak di Indonesia. Foto: Twitter

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Deretan suporter terbanyak di Indonesi  menarik untuk diulas.

Seperti diketahui, suporter sepak bola Tanah Air memiliki solidaritas yang erat. Selain itu, mereka juga punya peran dalam mendukung tim jagoannya.

Pun popularitas klub sepak bola ternama Indonesia tak lepas dari peran suporter yang loyal. Semangat yang berapi-api suporter bisa membantu klub sepak bola meraih juara.

Lantas, siapa saja suporter terbanyak di Indonesia? Berikut informasinya yang iNewsBekasi.id lansir dari berbagai sumber.

Suporter Terbanyak di Indonesia

1. The Jakmania (Persija Jakarta)

Di urutan suporter terbanyak di Indonesia ada The Jakmania, yakni suporter PERSIJA Jakarta.

Bahkan, Pasukan Oren pernah memecahkan rekor suporter terbanyak di Piala AFC pada 2018 silam. Anggota The Jakmania juga banyak hingga ke penjuru Tanah Air.

2. Bobotoh (Persib Bandung)

Selanjutnya ada Bobotoh yang merupakan suporter tim PERSIB Bandung. Kesetiaan Bobotoh pun tak perlu diragukan. Di mana semarak yel-yel serta kesetiaan untuk nonton langsung dari tribun memberikan semangat pada PERSIB Bandung saat berlaga.

Anggotanya pun tak cuma dari Kota Bandung saja, namun tersebar di penjuru Indonesia. Di mana Bobotoh punya beberapa cabang suporter di antaranya Viking Persib Fans Club, Bobotoh Singapore, Flower City Casuals dan Ultras Persib.

3. Aremania (AREMA Malang)

Salah satu suporter terbanyak di Indonesia ialah Aremania Malang. Mereka pun sangat setia terhadap klub sepak bola kebanggaannya, di mana kerap hadir di setiap pertandingan AREMA FC.

Aremania dikenal pada 1900-an lantaran aksi tribunnya yang dapat membakar semangat pemain AREMA FC.

4. Bonek (PERSEBAYA)

Bonek (Bondho Nekat) berarti bermodalkan tekad yang kuat. Mereka mendukung klub kebanggaannya yakni PERSEBAYA Surabaya.

Bonek yang identik dengan warna hijau ini selalu mendukung karier tim kebanggaannya.

Mereka pun ini jadi salah satu suporter sepak bola yang terkenal dengan sejumlah kegiatan sosial. Bahkan, jumlah anggotanya yang banyak bikin Bonek jadi salah satu suporter terbanyak di Indonesia.

5. Brigata Curva Sud (PSS Sleman)

Dibentuk pada 2010 silam, Brigata Curva Sud atau BCS telah dapat membuktikan keberadaannya di dunia sepak bola Tanah Air. Suporter yang setia mendukung tim kebanggannya yakni PSS Sleman juga kerap mencuri perhatian, di mana mereka terkenal lewat kreativitas gerakan koreografi di atas Tribun.

Menariknya lagi, medali Inggris Copa90 menobatkan BCS jadi Ultras terbaik di Asia.

6. Suporter PSMS Medan

Berikutnya ada suporter PSMS Medan. Suporter ini punya beberapa kelompol pendukung seperti PFC (PSMS Medan Fans Club), KAMPAK FC (Kesatuan Anak Medan Pecinta Ayam Kinantan - Fans Club) dan SMeCK (Suporter Medan Cinta Kinantan).

7. Pusamania (Borneo FC)

Merupakan suporter tertua di Tanah Air, Pusamania pada awalnya mendukung klub PS Mahakam yang berganti nama jadi Persisam Putra Samarinda. Namun, sekarang suporter ini setia menorehkan dukungannya pada tim Borneo FC.

8. Ultras Gresik (Gresik United FC)

Terakhir suporter terbanyak di Indonesia ada Ultras Gresik, yakni suporter tim Gresik United FC.

Terbentuk tahun 1999, suporter ini menunjukkan dedikasinya di kandang hingga di luar. Sebelum jadi Gresik United FC, terdapat dua klub sepak bola yang akhirnya gabung jadi satu. Yakni Petrokimia yang gabung pada Persegres di Desember 2005 silam.

Itulah sederet suporter terbanyak di Indonesia. Jadi, manakah tim sepak bola favorit Anda?

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut