get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Beruntun 3 Kendaraan di KM 14 Tol Japek, Lalin Padat dari Jatibening

Kecelakaan Maut Pelajar Bonceng Adiknya Tabrak Mobil dari Arah Berlawanan, Keduanya Tewas di Tempat

Selasa, 21 Desember 2021 | 08:30 WIB
header img
Kondisi mobil yang ringsek ditabrak motor menyebabkan dua orang tewas yakni kakak adik di Bengkulu Selatan. (Foto: Humas Polri)

BENGKULU, iNews.id - Pengendara motor pelajar berusia 15 tahun membonceng adiknya mengalami kecelakaan usai keluar jalur dan menabrak mobil dari arah berlawanan. Kecelakaan maut itu terjadi di Jalan Lintas anna-Kaur tepatnya Desa Tanjung Tebat, Kecamatan Bunga Mas, Kabupaten Bengkulu Selatan.

Dalam peristiwa kecelakaan ini, dua orang tewas di lokasi kejadian yang merupakan pengendara motor dan penumpang.

Paur Humas Polres Bengkulu Selatan Aipda Suharyanto mengatakan, kronologi kecelakaan bermula saat motor Honda Beat berpelat nomor B 6260 CJY diduga masuk jalur lawan arah di jalan menikung. Saat bersamaan melintas mobil Avanza hitam berpelat nomor F 1135 KD yang datang dari arah berlawanan.

"Akibat kejadian ini, pengendara motor seorang pelajar berusia 15 tahun yang membonceng adiknya usia 5 tahun meninggal dunia. Untuk pengemudi mobil tidak mengalami luka," ujar Suharyanto, Senin (20/12/2021).

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut