get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemenangan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi Dicibir Pandit Mesir: Gol Pertama Tidak Sah!

Skuad Garuda Terlalu Tangguh di Asia Tenggara, Media Vietnam Sebut Undang Prancis di Piala AFF 2022

Kamis, 23 Desember 2021 | 07:54 WIB
header img
Timnas Indonesia bermain 1-1 kontra Singapura di leg I semifinal Piala AFF 2020. (Foto: PSSI)

MEDIA Vietnam, The Thao 247, memantau postingan sejumlah warganet Tanah Air usai Timnas Indonesia berlaga 1-1 dengan Singapura di leg I Semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/2021) malam WIB. Salah satu yang menarik perhatian merupakan postingan akun Said Bergkamp.

"Asia Tenggara terlalu mudah bagi Indonesia. Minta FIFA di Piala AFF berikutnya untuk mengundang Jerman dan Prancis untuk hadir," tulis akun tersebut yang dimunculkan The Thao 247.

skuad garuda terlalu tangguh di asia tenggara

"Babak pertama pertandingan timnas luar biasa, rasanya seperti menonton Liga Inggris. Tetap semangat anak muda. Doa rakyat Indonesia menemani perjalananmu," sambung akun Dadun Fals.

Sejauh ini AFF belum pernah mengundang negara lain sebagai tim peserta turnamen dua tahunan tersebut. Peserta tetap Piala AFF adalah 11 negara ASEAN.

Jika pun memanggil negara undangan, Australia paling memungkinkan. Meski berada di Benua Oseania, Australia sejak 2005 masuk ke AFC dan ditempatkan di regional AFF.

Karena itu, menarik menanti respons apa yang ditunjukkan AFF ke depan. Bukan tak mungkin, suatu hari nanti ada tim undangan di Piala AFF, layaknya yang kerap ditampilkan Copa America.

Editor : Iman Ridhwan Syah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut