JAKARTA, iNewsBekasi.id - Putri Ariani berhasil mencuri perhatian banyak orang usai penampilannya di audisi America's Got Talent (AGT) 2023. Dalam keterbatasan penglihatan, dara asal Bantul, Yogyakarta, tersebut tak cuma punya suara emas, tetapi juga berbakat menciptakan lagu.
Putri Ariani membawakan lagu Loneliness yang merupakan ciptaannya sendiri. Bakat bernyanyi serta kepiawaian membuat lagu di usia muda, membuatnya sukses mendapatkan Golden Buzzer dari Simon Cowell, salah satu juri AGT.
Selain Loneliness, Putri juga menciptakan beberapa lagu lainnya yang mampu memanjakan telinga.
Dilansir dari Okezone, berikut ini 7 lagu ciptaan Putri Ariani:
Daftar Lagu Ciptaan Putri Ariani
1. Bertahan Tak Sejalan
Lagu ini menceritakan seseorang yang berupaya mempertahankan hubungannya yang sebenarnya sudah tidak sejalan. Lagu ini diluncurkan sekira April 2023 yang terangkum di EP dengan tajuk serupa.
2. Aku Mau
Lagu ini dirilis pada 9 Maret 2022. Pesan yang diusung Putri melalui lagu Aku Mau adalah kebahagiaan yang sederhana. Kuncinya yakni menerima keadaan, lingkungan serta keluarga.
3.Banyak Makna Cinta
Putri Ariani merilis lagu Banyak Makna Cinta di YouTube pada 22 Januari 2023. Membawa pesan menunjukkan rasa kasih sayang bisa kepada siapapun yang menjadi support system, bukan hanya pada pasangan.
4. Hanya Rindu
Putri menciptakan lagu ini secara spontan berdasarkan cerita Irfan Hakim yang rindu pada almarhum ayahnya. Dirilis pada 19 November 2022, Hanya Rindu berkisah tentang rasa rindu kepada seseorang yang tak bisa ditemui lagi.
5. Bertahan Tak Sejalan
Selanjutnya ada Bertahan Tak Sejalan yang menceritakan seseorang berupaya mempertahankan hubungannya yang sebenarnya sudah tak sejalan. Lagu ini dirilis sekira April 2023 yang terangkum di EP dengan tajuk serupa.
6. Tak Mampu Lupa
Tak Mampu Lupa berkisah seseorang yang susah melupakan masa lalu namun tak ingin kembali lagi. Lagu yang kerap dipakai untuk konten TikTok ini dirilis pada Juni 2022.
7. Menantimu Kembali
Lagu ini dirilis di kanal YouTube Putri pada 2 September 2022. Memberikan pesan bahwa seseorang harus menikmati waktu bersama orang-orang yang dicintainya karena berarti kehadirannya akan muncul usai mereka tiada.
Editor : Eka Dian Syahputra