get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Beruntun 3 Kendaraan di KM 14 Tol Japek, Lalin Padat dari Jatibening

20 Wisata Kuliner di Bekasi yang Bikin Ketagihan, Segera Meluncur

Selasa, 03 Oktober 2023 | 21:43 WIB
header img
Wisata kuliner di Bekasi mudah ditemui dengan menu menarik serta menggugah selera membuat siapapun berkunjung ke Bekasi akan kembali lagi untuk menikmatinya. Salah satunya di Bandar Djakarta. Foto: Bandar Djakarta.

17. Hong Tang

Penggemar dessert pasti menyukai tempat ini. Hong Tang menyajikan berbagai dessert dengan topping tambahan kacang-kacangan dan menu lainnya dapat melepas dahaga kamu dan tidak sampai Rp50.000 per orang kalian sudah bisa merasakan kenikmatannya. 

18. Satay Celup Uncle Chen’s

Bukan di mall lagi, wisata kuliner di Bekasi ini sangat cocok buat kamu yang suka kulineran di pinggir jalan. Satay Celup Uncle Chen’s menyediakan berbagai jenis sate yang juga populer di Malaysia. Usaha sate yang telah dibangun sedari tahun 1991 ini memiliki saus yang beragam rasanya dan ramah kantong yang bertempat di Jalan Pulo Ribung, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan.

19.Bakso Kemon

Berbeda dengan bakso rudal, Bakso Kemon menyajikan salah satu ciri khasnya yaitu tulang kaki sapi yang berisikan sumsum. berbagai varian bakso juga tersedia disana seperti bakso urat, bakso halus, bakso goreng, dan bakso komplit dengan lemak sapi serta kuah kaldu yang memanjakan lidah. 

Kamu dapat merasakan kelezatan rasa ini di Grand Galaxy City, Ruko Blok FE No. 333 dengan harga yang murah.

20. Es Durian Patal

Kunjungan kamu ke Bekasi belum lengkap rasanya jika belum mampir ke Es Durian Patal, wisata kuliner yang menjadi favorit anak muda yang menyukai durian. 

Rasanya yang tidak terlalu pekat karena sudah ada kombinasi rasa lainnya dan ditemani menu lainnya menjadi salah satu tambahan penikmat rasa. 

Bertempat di Jalan H. Agus Salim, Bekasi Jaya, Bekasi Timur, dan kamu harus datang lebih awal karena selalu ramai pengunjung yang datang.

Itulah 20 wisata kuliner di Bekasi yang menempati rekomendasi teratas, selamat mencoba.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut