get app
inews
Aa Text
Read Next : Propam Polda Metro Jaya Usut Kasus Temuan 7 Mayat di Kali Bekasi, Sahroni Minta Transparan dan Clear

Malam Tahun Baru di Jakarta, Catat! Ini Pengalihan Lalin di Jalan Sudirman-Thamrin

Minggu, 31 Desember 2023 | 11:05 WIB
header img
Polda Metro Jaya akan menutup ruas Jalan Sudirman-MH Thamrin, Jakarta Pusat terkait car free night pada malam Tahun Baru. Foto/MPI/Dok

BEKASI, iNews.id- Polda Metro Jaya akan menutup ruas Jalan Sudirman-MH Thamrin, Jakarta Pusat terkait pelaksanaan car free night pada malam Tahun Baru. Rekayasa lalu lintas pun telah disiapkan kepolisian bagi masyarakat Jakarta. 

Kepolisian akan menutup jalan dari Patung Pemuda Jakarta Selatan hingga Patung Kuda Jakarta Pusat. 

"Jalan Thamrin dan Sudirman akan dilaksanakan Malam Bebas Kendaraan, ada 12 titik panggung hiburan sepanjang jalan Thamrin dan Sudirman," tulis akun TMC Polda Metro Jaya, Minggu (31/12/2023).  

Car free night diberlakukan sejak menjelang malam tahun baru pukul 19.00 hingga pergantian tahun baru 2024. "Pengalihan arus lalu-lintas pada ruas Jalan Thamrin dan Sudirman akan dilaksanakan tanggal 31 Desember 2023 pukul 19.00 WIB sampai dengan 01 Januari 2024 pukul 01.00 WIB," kata TMC Polda Metro. 

Berikut 13 titik pelaksanaan rekayasa lalu lintas berupa pengalihan dan penutupan jalan untuk perayaan Tahun Baru 2024: 

1. Arus lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Selatan menuju Jalan M.H. Thamrin ditutup. 

2. Arus lalu lintas dari Jalan Sabang ke Tanah Abang diarahkan ke Tugu Tani, 

3. Arus lalu lintas dari Jalan Tanah Abang menuju Jalan Kebon Sirih atau Tugu Tani ditutup. 

4. Arus lalu lintas dari Tanah Abang ke Bundaran HI ditutup. 

5. Arus lalu lintas dari Jalan Imam Bonjol menuju Bundaran HI juga ditutup. 

6. Arus lalu lintas dari Jalan Galunggung yang menuju Jalan Jenderal Sudirman ditutup, diluruskan ke Jalan K.H Mas Mansyur. 

7. Arus lalu lintas dari Jalan Satrio menuju Jalan Jenderal Sudirman ditutup baik dari arah timur maupun Barat. 

8. Arus lalu lintas dari Jalan Benhil menuju Jalan Jenderal Sudirman ditutup. 

9. Arus lalu lintas yang dari Jalan Gatot Subroto menuju Jalan Jenderal Sudirman ditutup. 

10. Arus lalu lintas yang dari Jalan Asia Afrika melalui Jalan Pintu Satu Senayan ditutup. 

11. Arus lalu lintas dari Jalan Sisingamangaraja mengarah ke Jalan Jenderal Sudirman ditutup, dialihkan ke Jalan Hang Lekir. 

12. Arus lalu lintas yang dari Jalan Asia Afrika tak bisa ke Bundaran Senayan karena ditutup. 

13. Arus lalu lintas dari Jalan Senopati menuju Bundaran Senayan atau Sudirman ditutup.
 

Editor : Wahab Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut