Banjir Bekasi Kembali Makan Korban, Remaja Tewas Usai Pegang Tiang Listrik di Cikarang Utara
BEKASI, iNewsBekasi.id– Banjir yang merendam wilayah Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, kembali menelan korban jiwa. Seorang remaja laki-laki berusia 15 tahun bernama Nurdin meninggal dunia setelah tersengat aliran listrik saat berada di tengah genangan banjir, Kamis (22/1/2026) malam.
Peristiwa tragis tersebut terjadi di Kavling Az-Zahra, Kampung Bulak, Desa Karangasih. Saat kejadian, korban diketahui tengah mencari ikan bersama beberapa temannya di area permukiman warga yang terendam banjir.
Tanpa disadari, di lokasi itu terdapat kabel listrik aktif yang terendam air. Salah satu rekan korban, Ahmad Fauzan, mengungkapkan bahwa Nurdin sempat memegang tiang listrik sebelum akhirnya tersengat dan terjatuh.
“Korban pegang tiang listrik, ternyata ada kabel yang masih aktif. Setelah itu langsung jatuh dan tidak sadar,” ujar Ahmad.
Melihat kejadian tersebut, warga sekitar segera memberikan pertolongan dan membawa korban ke fasilitas kesehatan terdekat. Namun, nyawa remaja tersebut tidak berhasil diselamatkan.
“Sudah dibawa ke rumah sakit, tapi dinyatakan meninggal dunia,” ungkap Ahmad.
Petugas kepolisian bersama aparat desa setempat langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan dan pengamanan area. Aparat juga memastikan tidak ada lagi kabel listrik aktif yang berpotensi membahayakan warga di tengah kondisi banjir yang masih melanda.
Sementara itu, Kepala Desa Karangasih, Samsu Dawam, menyebut insiden ini menjadi peringatan serius bagi masyarakat, khususnya di tengah situasi banjir yang belum surut.
“Hari ini lingkungan kita sedang dikepung banjir. Ada warga usia 15 tahun tersengat listrik saat bermain dan mencari ikan. Air sedang tinggi, ternyata ada kabel listrik terlepas. Ini jadi perhatian kita semua untuk lebih berhati-hati,” kata Samsu pada Sabtu (24/1/2026).
Ia mengimbau warga, terutama para orang tua, agar meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak serta menghindari aktivitas di area genangan banjir yang berdekatan dengan instalasi listrik demi mencegah kejadian serupa terulang.
Editor : Wahab Firmansyah