get app
inews
Aa Text
Read Next : Kampanye Dani Ramdan Diintimidasi, Pedagang Pasar Induk Cibitung: Pelakunya Oknum, Bukan Pedagang

Bupati Bekasi Bakal Umumkan Nama Perusahaan Pembuang Limbah ke Sungai Cilemahabang

Kamis, 09 September 2021 | 18:54 WIB
header img
Pemkab Bekasi akan umumkan nama perusahaan pencemaran sungai di wilayahnya. (Foto: Ilustrasi/Dok SINDOnews)

BEKASI, iNews.id - Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan akan mengumumkan perusahaan yang membuang limbah produksinya ke sungai Cilemahabang yang tercemar.

Dia bahkan mengaku siap memberikan sanksi sebagai efek jera sehingga perusahaan itu tidak membuang limbahnya kembali ke aliran sungai Cilemahabang.

"Kalau sudah ada buktinya dan diakui oleh perusahaan yang bersangkutan, kita akan umumkan perusahaan mana saja yang membuang limbah ke Kali Cilemahabang dan mencemari sungai tersebut," kata Dani Ramdan di Cikarang, Rabu, (8/8/2021.

Selain itu, Dani Ramdan mengungkapkan saat ini pihaknya sedang melakukan tes air di laboratorium untuk mengetahui kandungan di air dan perusahaan yang buang limbah.

"Kemarin kita baru ambil sampel limbah cairnya. Sekarang sedang dites di laboratorium, nanti kita sampaikan hasilnya," kata Dani Ramdan.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut