Waspada! Cuaca Ekstrem Diprediksi Landa Jakarta hingga 30 Oktober 2021, Dampak 2 Bibit Siklon Tropis

Riezky Maulana
Jakarta diprediksi mengalami cuaca ekstrem hingga 30 Oktober 2021 sebagai efek dari munculnya dua bibit siklon tropis. (Foto: SINDOnews)

"Masyarakat diimbau agar tidak panik, tetap waspada, dan berhati-hati terhadap potensi cuaca ekstrem (hujan secara sporadis, lebat dan durasi singkat, disertai petir dan angin kencang, bahkan hujan es," tutur BPBD.

Sambung BPBD, cuaca ekstrem itu dapat berpotensi menimbulkan beberapa bencana hidrometeorologi. Di antaranya berupa banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang, dan puting beliung.

"Warga diimbau untuk meningkatkan kesiapsiagaan, salah satunya dengan membaca buku Panduan Kesiapsiagaan Menghadapi Banjir bagi Masyarakat melalui link https://tiny.cc/bukusakusiagabanjir," katanya.

Kemudian, BPBD DKI menjelaskan, bagi masyarakat yang ingin mendapat Informasi terkait tinggi muka air dapat memonitor melalui https://bpbd.jakarta.go.id/waterlevel/. Menurut BPBD, jika terjadi keadaan darurat dapat menghubungi Call Center 112.

"Laporkan bila ditemukan genangan/banjir melalui aplikasi JAKI dan peta bencana. Selain itu, kami akan membagikan peringatan dini melalui media sosial BPBD DKI Jakarta dan aplikasi JAKI," katanya.

Editor : Aditya Nur Kahfi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network