Tak Kunjung Cair Masuk ke Rekening, Ini 6 Fakta BLT Subsidi Gaji Pekerja Rp1 Juta

Feby Novalius
BLT Subsidi Gaji Belum Cair. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Bantuan subsidi upah bagi pekerja atau BLT subsidi gaji Rp1 juta terdampak pandemi Covid19 tak kunjung cair.

Tidak jelas kapan BLT subsidi gaji Rp1 juta dapat dicairkan ke rekening masing-masing pekerja.

"Kalau sudah siap semua, kita segera salurkan. Kalau sudah selesai regulasi dan data calon penerima maka langsung disalurkan," ungkap Anwar kepada Okezone.

Okezone pun merangkum fakta-fakta menarik terkait BLT subsidi gaji hingga kriteria pekerja yang layak dapat bantuan Rp1 juta, Senin (18/7/2022):

1. BLT Subsidi Gaji Dibayar 2 Bulan

Pekerja bersiap mendapatkan BLT subsidi gaji Rp1 juta. Bantuan subsidi upah ini akan cair setelah Lebaran.

Menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menuturkan, program bantuan subsidi upah ini ditujukan untuk pekerja dengan gaji di bawah Rp3,5 juta dengan besarnya Rp1 juta per penerima.

2. Instrumen BLT Subsidi Gaji

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyatakan, bahwa program BSU didesain untuk pekerja atau buruh dengan gaji di bawah Rp3,5 juta.

BSU dan akan diberikan kepada pekerja atau buruh sebesar Rp500.000 per bulan selama dua bulan yang dibayarkan sekaligus sebesar Rp 1 juta.

"Saat ini Kemnaker tengah mempersiapkan instrumen kebijakan pelaksanaan BSU 2022 dan akan memastikan program BSU dapat dijalankan dengan cepat, tepat, akurat dan akuntabel," ujar Ida.

3. Ombudsman Ungkap Masalah BLT Subsidi Gaji

Ombudsman Republik Indonesia menemukan permasalahan dalam program penyaluran BLT subsidi gaji Rp1 juta kepada 8,8 juta tenaga kerja yang memiliki gaji di bawah Rp3,5 juta per bulan.

4. Validasi Data Penerima BLT Subsidi Gaji Bermasalah

Anggota Ombudsman RI Robert Na Endi Jaweng mengatakan, letak masalahnya ada pada proses validasi data pekerja penerima manfaat BSU.

"Kami melihat ada masalah pada proses validasi data penerima BSU. Perlu di crosscheck. Kami berharap Kemnaker melakukan verifikasi data calon penerima BSU sehingga dapat menyajikan data yang valid serta meminimalisir gagal bayar," tuturnya.

Editor : Iman Ridhwan Syah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network