JAKARTA, iNews.id - Sseorang laki-laki justru dilamar oleh pihak calon mempelai perempuan. Dengan uang mahar atau panai sebesar Rp500 juta, prosesi lamarannya kian viral di media sosial.
Biasanya identik dengan pihak calon mempelai laki-laki melamar calon mempelai perempuan, di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, berlaku sebaliknya.
Video suasana lamaran yang terjadi di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan itu mendadak viral, usai prosesi lamaran itu yang sedikit berbeda dari adat suku Bugis Makassar biasanya.
Biasanya pihak keluarga calon laki-laki dituntut untuk memberikan uang panai atau mahar kepada pihak keluarga perempuan, sebagai tanda kesepakatan akan berlangsungnya sebuah pernikahan.
Justru kali ini terbalik, malah pihak keluarga calon perempuan yang memberikan uang panai itu kepada pihak calon mempelai laki-laki.
Nominal mahar yang tidak tanggung-tanggung ini diserahkan oleh pihak calon perempuan, sebesar Rp500 juta.
Editor : Fatiha Eros Perdana
Artikel Terkait