BEKASI, iNewsBekasi.id - Banjir menerjang sejumlah wilayah di Bekasi. Hal itu akibat durasi hujan deras yang lama.
Ada puluhan titik banjir di Bekasi, termasuk Kabupaten hingga Kota pada Jumat (24/2/2023).
Sehingga menyebabkan pemukiman warga di Bekasi terendam mencapai satu meter dan hingga kini belum surut.
Berikut titik banjir di wilayah Bekasi, seperti dilansir dari berbagai sumber.
- Harapan Indah, Kota Bekasi, kedalaman banjir hingga mata kaki orang dewasa.
- Desa Sukarukun, Kabupaten Bekasi, banjir masuk sampai dalam rumah lantaran hujan dari malam hari.
- Taman Harapan baru, Kota Bekasi, banjir hingga mata kaki orang dewasa, berdasarkan informasi dari akun Instagram @Bekasi.Terkini, banjir disebabkan hujan yang turun dari malam sampai siang hari.
- Pusaka Rakyat, Kecamatan Tarumajaya Bekasi, jalanan tergenang banjir.
- Kp. Kali Ulu, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, mengalami banjir sampai 30-4- Cm.
- Perumahan Puri Nirwana Residen, direndam banjir mencapai 50-70 Cm dan belum seluruhnya surut hingga sekarang.
- Perumnas 3 Bekasi Timur, sampai sekarang masih terendam banjir sedalam semata kaki orang dewasa.
- Sejumlah perumahan serta perkampungan di Kecamatan Babelan pun alami banjir mencapai 30-50 Cm.
- Lalu, Desa Tanjung Sari, Kecamatan Cikarang Utara, menurut informasi, desa itu diterjang banjir 30-40 Cm hingga 46 rumah terdampak.
Editor : Eka Dian Syahputra
Artikel Terkait