Benaia Manasye Lintjewas, Pemuda Viral Kendari yang Lolos Jadi Tentara AS dengan Nilai Tertinggi

Eka Dian Syahputra
Pemuda bernama Benaia Manasye Lintjewas asal Kendari, Sulawesi Tenggara lolos jadi tentara AS. Foto: Instagram/samuelbenihin

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Viral di media sosial TikTok dan Instagram seorang pemuda bernama Benaia Manasye Lintjewas asal Kendari, Sulawesi Tenggara, lolos menjadi anggota tentara Amerika Serikat (AS).

Mengutip akun Instagram @terangmedia, Kamis (23/3/2023) terdengar suara keluarga Benaia yang mengutarakan kebanggaan anak Kendari yang masuk pada barisan depan tentara Amerika.

"Anak Kendari, Barisan depan tentara Amerika. Bangga anak Kendari. Satu-satunya anak Kendari yang jadi tentara Amerika," ucap suara pada video tersebut.

Dilansir dari berbagai sumber, Benaia sukses menyelesaikan beragam tes seleksi tentara Amerika Serikat. Meski begitu, ternyata hal tersebut berawal dari iseng dia mendaftar.

Selain lolos seleksi US Army Class 2023 di Fort Jackson, South Carolina, Amerika serikat dengan hasil yang memuaskan, Benaia juga menduduki peringkat pertama dari ratusan tentara yang lolos. Dia bahkan meraih skor tertinggi yaitu 97 dari 100 poin.

Pria kelahiran 26 Juli 2001 di RS Korem Kendari ini adalah putra asli Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang sudah lama tinggal di Amerika Serikat.

Pada usia 11 tahun, dia dan keluarganya pindah ke negara paman Sam tersebut lantaran sang ayah harus bekerja di sana.

Dalam mengikuti ujian tersebut, Benaia diketahui tidak memiliki persiapan matang.

Karena dinyatakan diterima menjadi tentara Amerika, maka Benaia otomatis jadi warga AS.

Editor : Eka Dian Syahputra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network