Wow! Aldi Taher Gelar Konser Tribute to Coldplay, Tiket VIP Rp100 Juta Ludes dalam 1 Jam

Titi Sutinah Apridawaty/Eka DIan Syahputra
Wow! Aldi Taher Gelar Konser Tribute to Coldplay, Tiket VIP Rp100 Juta Ludes dalam 1 Jam Aldi Taher. Foto: IG Aldi Taher

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Aldi Taher bakal menggelar konser tribute untuk Coldplay bertajuk Forplay di Bengkel Space, SCBD, Jakarta pada 3 Juli 2023. Bahkan, Aldi menjual tiket VIP untuk konsernya tersebut Rp100 juta.

Dilansir dari SINDOnews, presale tiket VIP itu telah diadakan pada Sabtu (10/6/2023) siang kemarin. Menariknya, Aldi mengaku tiket VIP seharga Rp100 juta tersebut lueds dalam satu menit.

"Masya Allah Alhamdulillah 1 menit sold out tiket konser aku???" tulis Aldi di akun Instagramnya, dikutip Minggu (11/6/2023).

Aldi mengaku speechless saat tahu tiket termahal untuk konser tribute to Coldplay-nya bisa terjual secepat itu. Dan entah apa hubungannya, dalam keterangan di unggahan tersebut, Aldi juga menyebut-nyebut nama Dewi Perssik.

"Alhamdulillah ga bisa berkata kata lagi.... I love you Dewi Perssik," ujar Aldi.

Di Twitter, kabar soal tiket konser Aldi Taher senilai Rp100 juta sudah ludes juga beredar. Namun, bukan dalam waktu 1 menit seperti yang dikatakan Aldi, melainkan 1 jam.

"Aldi Taher gelar konser Tribut Coldplay, tiket VIP seharga Rp100 juta sold out dalam 1 jam," demikian bunyi cuitan yang diunggah akun @tanyakanrl.

Si netizen juga mempertanyakan siapa yang sudah membeli tiket termahal tersebut dan apa fasilitas yang bakal didapatkannya.

"Ini siapa yg beli hey ? Emang dapet apa aja ?" tanya dia.

Melihat unggahan berisi klaim ini, netizen banyak yang tidak percaya. Mereka tak yakin kalau tiket seharga Rp100 juta itu benar-benar ada. Namun, di sisi lain, netizen ada juga yang menganggap hal itu benar dan ramai memberikan komentar bernada kocak.

Editor : Eka Dian Syahputra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update