JAKARTA, iNewsBekasi.id - Kabar duka baru-baru ini datang dari Fujianti Utami atau Fuji. Di mana dia mengabarkan bahwa mengidap skoliosis.
Di Instagramnya, Fuji memperlihatkan 3 slide foto. Slide pertama potret mirror selfie Fuji saat berkunjung ke Rumah Sakit Pondok Indah.
Semetara di slide kedua memperlihatkan hasil rontgen namanya. Tampak dalam potret rontgen tersebut, Fuji mengalami skoliosis atau tulang belakangnya bengkok ke kiri.
"Namanya juga hidup, kadang lurus, kadang miring, hehe," tulis Fuji di Instagram miliknya, seperti dilansir dari Okezone, Selasa (1/8/2023).
Mengetahui kondisinya tulangnya bengkok, Fuji sepertinya tak bisa membendung air matanya.
Di slide ketiga terlihat wajah Fuji yang di-zoom sambil matanya berkaca-kaca berproses dengan bibir manyun.
Sementara itu, di kolom komentar Fuji menduga penyebab bengkoknya tulangnya bengkok ke kiri itu dikarenakan keseringan menggendong Gala Sky, keponakannya di sisi kanan.
"Iya mungkin karena sering gendong gala selalu di sisi kanan dan bawa tas selalu di kanan, jadi miring ke kiri," jawab Fuji.
Selain itu banyak rekan artis dan netizen yang memberikan semangat dan dia bahkan ada yang memberi saran agar Fuji berenang dan melakukan pilates. Sebab skoliosis yang dialami Fuji masih terbilang ringan.
"Hi Fuji, semangat ya! Kalau lihat sekilas dari xray nya mungkin skoliosis ringan, berenang dan pilates akan membantu banyak, kamu akan baik-baik saja, salam skoliosis hehehe," kata akun @pingk***.
Editor : Eka Dian Syahputra
Artikel Terkait