Mengenal Tran Thi Luu, Wanita Vietnam yang Mengaku Tidak Tidur selama 11 Tahun

Pradita Ananda/Eka Dian Syahputra
Tran Thi Luu. Foto: EVA

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Tidur merupakan hal yang sangat penting bagi setiap individu. Termasuk bayi, anak-anak, remaja hingga sudah tua pun penting memperoleh tidur cukup setiap malamnya.

Nah, bagaimana jadinya apabila kesulitan tidur setiap malam dalam kurun waktu yang lama? Inilah yang dialami seorang wanita di Vietnam, Tran Thi Luu. Dilansir dari laporan Oddity Central melalui Okezone, Selasa (19/9/2023) dirinya mengklaim sudah tak tidur dengan layak selama 11 tahun belakangan ini.

Tran Thi Luu yang bekerja di kota Quang Ngai, dalam wawancara baru-baru ini menuturkan selama 11 tahun ini dirinya menderita insomnia akut yang membuatnya tidak bisa tidur. Gangguan tidur ini berlanjut dengan tiba-tiba air matanya mengalir dari kedua matanya tanpa alasan yang jelas setiap kali dia mencoba untuk terlelap dan memejamkan mata.  

“Cerita saya tidak tidur selama 11 tahun ini benar adaanya, bukan dibuat-buat hanya untuk viral. Jika Anda lihat wajah saya dari dekat, terlihat jelas efeknya, ada lingkaran hitam di bawah mata dan kulit di area tersebut juga gelap. Sebelumnya kulit saya putih merona,” ujar Tran.

Editor : Eka Dian Syahputra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network