Bacalon Bupati Bekasi Cucu Sugiarti, Ketua DPD PKS : Beliau Kuda Unicron

Wahab Firmansyah
Bacalon Bupati Bekasi Cucu Sugiarti bersama almarhum sang suami Sadudin mantan Bupati Bekasi. Foto/Istimewa

BEKASI, iNewsBekasi.id- Ketua Bidang Penjaringan Kandidat Kepala Daerah Satgas Jabar Putih DPD PKS Kabupaten Bekasi Ani Rukmini mendatangi kediaman Cucu Sugiarti untuk melakukan monitoring dan supervisi progres pencalonannya di Pilkada 2024.

Anni Rukmini menjelaskan, saat mendatangi kediaman istri dari almarhum Sadudin, mantan Bupati Bekasi itu, ada beberapa hal yang didapatkannya. "Bu Cucu (BCS), memaparkan dengan sangat mantap semua proses yang telah dilakukannya secara lengkap mulai dari mengupayakan rekomendasi partai, me-reaktivasi relawan pilegnya kembali, membangun komunikasi politik dengan kandidat dan partai politik lain, sampai menghidupkan kembali simpul relawan pendukung Bupati Sadudin yang ternyata masih sangat menaruh hormat dan dukungan setia kepada keluarga almarhum,” jelas Anni Rukimini pada Minggu (2/6/2024).

Sementara itu, Ketua DPD PKS Kabupaten Bekasi Budi MM mengapresiasi kinerja Bu Cucu (BCS) selama Pileg 2024. BCS berhasil terpilih dengan suara terbanyak, bukan hanya diinternal PKS tapi dari semua caleg partai. 

"Modal suara pileg BCS 81.000 lebih itu cukup membuatnya konfiden untuk maju ke dalam arena kontestasi Pilkada 2024. Beliau bukan calon kuda hitam, tapi malah kuda unicron yang sangat menawan dan menjadi magnet kemenangan untuk dipasangkan dengan siapa pun," kata Budi MM.

Hasil Pileg Februari 2024, PKS mendapatkan suara kurang lebih 238.000 suara dan istri Almarhum Sa’dudin itu mendapatkan 81.000 lebih. Artinya suara Cucu Sugiarti sendiri lebih dari 1/3 perolehan suara PKS. 

Meski begitu, Cucu Sugiarti tak jumawa dengan jumlah suara yang diperolehnya itu. "Itu semua pencapaian seluruh stake holder partai, bukan pencapaian pribadi, Saya berterimakasih berada diekosistem politik yang sangat kondusif untuk dapat melayani masyarakat, pelayanan ini yang membuat kami bisa sampai di titik ini,” kata Cucu Sugiarti.

Ketua Satgas Jabar Putih Kabupaten Bekasi Taufik Saleh mengatakan, Cucu Sugiarti merupakan Calon Bupati paling lengkap yang diusulkan untuk berpasangan dengan siapa pun. 

Gelar pendidikan tinggi yang merepresentasikan kecerdasan beliau memungkinkan beliau memiliki kemampuan beradaptasi dengan calon lain, bisa juga representasi mewakili Bekasi Utara jika calon pasangannya dari selatan.

“Bisa juga kombinasi gender laki-laki dan perempuan, soal putra daerah siapa yang meragukan bahwa beliau merupakan pendamping almarhum Bupati Sadudin yang punya basis dukungan sebagai anak Gabus asli. Pokoknya lengkap ya," ucapnya. 

Editor : Wahab Firmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network